SuaraJatim.id - Selama Peringatan Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) ke-729 ini, pemandangan berbeda ditunjukan dua pemimpin di Jawa Timur, yakni Gubernur Khofifah Indar Parawansa dan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi.
Kedua tokoh ini nampak mesra. Gubernur Khofifah turut terlibat dalam sejumlah acara yang digelar Pemerintah Kota Surabaya. Mulai dari Festival Rujak Ulek beberapa waktu lalu, dan terbaru peresmian Wisata Air Kalimas Reborn, Selasa (31/05/2022).
Eri bahkan secara khusus menjemput Khofifah dengan perahu yang menunggunya di Dermaga Taman Prestasi, yang berada tepat di belakang Gedung Negara Grahadi.
Selanjutnya, Khofifah dan Eri melanjutkan perjalanan susur sungai hingga pemberhentian terakhir di Dermaga Siola.
Baca Juga: Kasus Pencabulan Anak di Bawah Umur Surabaya, Tersangka Belum Ditahan, Ortu Korban Pun Resah
Sebelumnya, dalam gelaran Surabaya Vaganza dan Festival Rujak Uleg di Kawasan Kya-Kya Kota Surabaya, Khofifah dan Eri berjalan kaki bersama-sama dari Siola Jalan Tunjungan hingga ke depan Hotel Majapahit.
Sepanjang jalan, keduanya menyapa warga dan melayani permintaan foto bersama masyarakat yang tumpah ruah ke jalan. Sementara di acara Festival Rujak Uleg, Khofifah nguleg bareng rujak bersama Eri Cahyadi di cobek batu raksasa.
Pemandangan kemesraan Gubernur Jawa Timur dan Wali Kota Surabaya seperti itu nyaris tidak pernah terlihat pada periode sebelumnya. Sebaliknya, Wali Kota Surabaya kerap berseteru dengan Gubernur Jawa Timur.
"Alhamdulillah Jawa Timur dan Kota Surabaya sekarang jauh lebih "nyekrup". InsyaAllah, kolaborasi ini membawa kebaikan bagi masyarakat Kota Surabaya," ujar Gubernur Khofifah disela-sela peresemian Wisata Air Kalimas Reborn.
Khofifah mencontohkan agenda peresmian Wisata Air Kalimas Reborn ini. Menurutnya, wisata ini sengaja dihadirkan untuk membangkitkan dan memulihkan ekonomi di Kota Surabaya serta membangkitkan pariwisata yang selama dua tahun terakhir tutup akibat Pandemi Covid-19.
Baca Juga: Peringatan Hujan Masih Akan Mengguyur di Sejumlah Wilayah Indonesia, Termasuk Jatim
Khofifah mengatakan dengan adanya wisata malam Sungai Kalimas, masyarakat tak perlu jauh-jauh ke luar negeri untuk menikmati suasana sungai yang indah.
Di sepanjang Kalimas, masyarakat bisa menyusuri sungai dengan suguhan lampu warna-warni serta berbagai spot foto berlatar gedung-gedung ikonik di Kota Surabaya.
Adapun rute wisata air Kalimas Surabaya itu dimulai dari Monkasel hingga ke Siola. Kemudian dari PDAM Jagir sampai ke Barata Jaya.
Sementara itu, Wali Kota Eri Cahyadi berharap kedepannya tidak hanya wisata-wisata yang ada di Surabaya melainkan seluruh sektor, termasuk UMKM bisa segera bangkit dari keterpurukan ekonomi maupun sosial akibat Pandemi Covid-19.
Eri Cahyadi optimistis Kota Surabaya akan jauh lebih cepat bangkit. Terlebih, Pemerintah Provinsi Jawa Timur memberikan dukungan penuh dalam menggerakkan berbagai sektor-sektor potensial.
"Apalagi, kita selalu disupport oleh Bunda Gubernur Jatim, sehingga insyallah Surabaya bisa menjadi hebat,” katanya menegaskan.
Berita Terkait
-
5 Kontroversi UD Sentoso Seal: Bantah Tahan Ijazah Eks Karyawan, Kelakuan Bos Bikin Wamenaker Murka
-
Viral Seorang Remaja Terlempar dari Wahana Pendulum di Jatim Park 1, Sabuk Pengaman Tak Berfungsi?
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
KPK Ungkap Alasan Belum Tahan Anwar Sadad Cs di Kasus Dana Hibah Jatim
-
Geledah Rumah La Nyalla dan Lokasi Lain di Kasus Dana Hibah Jatim, KPK Sita Sejumlah Barang Bukti
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Makin Ramah Pengguna, BRImo Hadir dengan Bahasa Indonesia dan Inggris
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi