SuaraJatim.id - Ada fakta baru di pesta miras berujung tewasnya dua orang di Bronggalan Sawah Tambaksari Kota Surabaya. Selain pesta digelar dua hari, "tambul" atau camilan minum-minumnya ternyata daging kurban Idul Adha.
Hal ini disampaikan oleh salah satu peserta pesta miras yang selamat, berinisial SY saat ditemui di halaman Mapolsek Tambaksari Surabaya. Ia diperiksa oleh kepolisian setempat dalam keterlibatannya dalam kasus itu.
SY mengatakan, jika saat pesta berlangsung, 6 orang ini pesta dengan menenggak minuman berjenis arak yang dicampur dengan bir. Minuman ini diminum bergiliran.
"Kami berenam minum arak yang dicampur dengan bir. Cuma waktu itu, saya tidak sama banyaknya dengan mereka, pakai putaran 2-1," ujar SY, Rabu (13/07/2022).
Baca Juga: MS Glow Kalah Gugatan, Juragan 99 Diminta Bayar Rp37,9 Miliar ke PS Glow
Dia juga mengatakan, saat hari kedua, yakni hari Minggu (10/7/2022), pesta miras dilanjutkan. Mirisnya, mereka menggunakan daging sapi qurban yang digoreng dan sebagai tambul untuk pesta miras tersebut.
"Kami berenam menggoreng daging sapi qurban yang didapat, sebagai tambul di hari itu," kata SY.
Pasca pesta miras di Bronggalan Sawah, Tambaksari, sebanyak 4 orang harus dilarikan ke RS dr Soewandi Surabaya. Sayangnya 2 orang tak terselamatkan, yakni AS (34) warga yang tinggal di Bronggalan Sawah Gang V dan S warga yang tinggal di Bronggalan Sawah Gang I.
Sementara itu, 2 orang lainnya masih kritis dan dirawat di RS dr Soewandi Surabaya, sedangkan 2 orang lainnya termasuk SY, dimintai keterangan oleh polisi.
Kanit Reskrim Polsek Tambaksari Iptu Agus Yogi membenarkan kejadian tersebut. Ia juga menjelaskan, bahwa minuman didapat dari AS, salah satu korban meninggal.
Baca Juga: Viral Curhatan Warga Surabaya Disebut Membebani Kelurahan saat Urus Akta Anak
"Pesta Miras mulai hari Sabtu dan Minggu. Dua hari itu ada pesta miras di sana. Kemudian mengakibatkan dua orang meninggal dunia. Yang satu (meninggal) Selasa jam 12 malam, pagi satunya lagi menyusul meninggal," ujar Agus Yogi.
Berita Terkait
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Profil Jaiden Law, Winger Keturunan Surabaya Kelahiran Sydney yang Bakal Trial di Klub Spanyol
-
Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
-
BRI Liga 1: Imbangi Persija, Misi Persebaya Surabaya Masih Belum Tuntas?
-
Wawali Surabaya Dilaporkan Polisi! Gara-Gara Bela Pekerja yang Ijazahnya Ditahan?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani