SuaraJatim.id - Cristiano Ronaldo sangat ingin pergi dari Manchester United pada bursa transfer musim panas ini. Bahkan, CR7 rela menurunkan gaji demi dapat meninggalkan klub berjuluk Setan Merah itu.
Agen CR7, Jorge Mendes dikabarkan telah mengatakan kepada calon-calon klub baru dari Ronaldo bahwa kliennya siap menerima potongan gaji sebesar 30 persen dari yang dirinya terima di MU.
Dikabarkan Ronaldo sangat tertarik untuk kembali ke Spanyol dengan bergabung dengan Atletico Madrid, namun Los Rojiblancos tidak berada di posisi untuk mewujudkan kepindahan tersebut.
Diketahui pemain asal Portugal itu bukan figur yang populer di kalangan suporter Atletico Madrid, terlebih Ronaldo selama sembilan musim membela rival sekota Real Madrid.
Baca Juga: Mengungkap 3 Alasan Mencolok Frenkie de Jong Bertahan di Barcelona
Selain itu, Atletico Madrid kini tidak dalam posisi secara finansial untuk merealisasikan proses transfer Ronaldo dan memilih untuk mendapatkan pemain yang lebih realistis.
Semenjak pertengahan bulan lalu, terus tersiar kabar jika Cristiano Ronaldo memiliki keinginan untuk meninggalkan Manchester United setelah selama kurang dari 12 bulan ia tiba di Old Trafford dari Juventus pada Agustus tahun lalu.
Diyakini keinginan Ronaldo ini dilatarbelakangi tidak akan tampilnya Manchester United di Liga Champions musim ini setelah hanya mampu duduk di peringkat enam klasemen akhir Liga Inggris musim lalu.
Cristiano Ronaldo kembali membela Manchester United pada awal musim 2021/22 setelah sebelumnya meraih kesuksesan bersama Real Madrid dan Juventus dalam kurun waktu 12 tahun setelah meninggalkan Old Trafford pada musim panas 2009.
Pada musim lalu, Ronaldo tercatat menjadi bagian penting dari Manchester United dengan mencatatkan 39 penampilan dan menyumbangkan 24 gol serta tiga assist di segala ajang. [Antara]
Baca Juga: Diplot Xavi sebagai Bek Tengah, Indikasi Frenkie de Jong Segera Tinggalkan Barcelona?
Berita Terkait
-
Marselino Ferdinan Dilirik Manchester United Setelah Dipantau Rio Ferdinand?
-
Lewandowski Salip Catatan Cristiano Ronaldo di Liga Champions, Rekor Messi Masih Aman
-
Marselino Ferdinan Makin Mendunia, Lengah Dikit Dipantau Legenda Manchester United!
-
3 Pemain yang Kurang Perkuat Timnas Indonesia ke Piala AFF 2024, Timbul Tanda Tanya
-
Penyerang Utama Manchester United Diklaim Punya Darah Malaysia, Sikap FAM Jadi Sorotan
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Uji Tabrak Gagal Raih Bintang, Standar Keamanan Citroen C3 Aircross Mengkhawatirkan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
-
Hore! Harga Tiket Pesawat Domestik Turun 10% Sepanjang Libur Nataru
-
Broto Wijayanto, Inspirator di Balik Inklusivitas Komunitas Bawayang
-
Bye-Bye Jari Bertinta! 5 Tips Cepat Bersihkan Jari Setelah Nyoblos
Terkini
-
Khofifah-Emil Dardak Unggul Versi Hitung Cepat, Jokowi Beri Pesan Khusus
-
Kabar Duka, Anggota Linmas Kediri Meninggal Dunia Saat Bertugas di TPS
-
CS BRI Gunakan Komunikasi Berupa Bahasa Isyarat Bagi Nasabah Penyandang Disabilitas Tuai Aplaus Publik
-
Khofifah Berharap Menang Telak: Kawal Suara Rakyat Sampai Pemilihan Selesai
-
Nyoblos di Surabaya, Cagub Risma Tak Bingung Hasil Quick Count