SuaraJatim.id - Pecah tawuran pelajar di Jalan Wijaya Kusuma, Surabaya, Jumat (26/8/2022). Lokasi persisnya di kawasan SMA Komplek Surabaya.
Seperti diwartakan Beritajatim.com jejaring Suara.com, dalam video yang beredar viral siswa SMA komplek yang sedang nongkrong usai salat Jumat jadi target sasaran penyerangan.
Siswa SMAN 1 Surabaya berinisial M mengatakan, sejumlah siswa yang menyerang SMA Komplek tersebut membawa senjata tajam.
“Terjadi penyerangan sekitar jam 13.00 WIB, habis Jumatan di sekitaran SMAN komplek sini,” kata M, Jumat (26/8/2022).
Baca Juga: Pengungkapan Kasus Perdagangan Satwa Dilindungi
Ia menceritakan, saat itu dirinya sedang nongkrong santai dan tanpa diketahui penyebabnya, tiba-tiba sejumlah pelajar berlari sambil mengucapkan kata umpatan.
“Tadi duduk tenang depan kafe, ada anak-anak SMA memakai baju pramuka, tidak diketahui SMA mana, membawa sajam dan pentungan baseball, ada oknum yang melemparkan batu,” ujarnya.
Sementara, Kanit Reskrim Polsek Genteng Iptu Sutrisno mengatakan, sekelompok siswa berseragam pramuka tiba-tiba mendatangi sekelompok pelajar lain di kawasan SMA Komplek.
“Itu kejadiannya tadi siang, setelah salat Jumat, ada yang bawa sajam dan pentungan. Tidak ada korban (luka dan tewas),” ujarnya.
Begitu menerima informasi tawuran, pihaknya bergegas mendatangi lokasi. Namun, saat tiba kelompok pelajar yang menyerang di SMA Komplek telah kabur.
Baca Juga: Ayo Daftar! Beasiswa Untuk SMA Sederajat di Surabaya Gelombang 2 Dibuka, Ini Persyaratannya
Sebab, terlebih dulu dibubarkan para petugas parkir, pemilik warung, hingga Satpol PP Pemkot Surabaya.
Berita Terkait
-
Kabar Duka! Legenda Persebaya Putut Wijanarko Meninggal Dunia
-
Debut Timnas Indonesia, Joey Pelupessy Malah Kesengsem dengan Sosok Asal Surabaya
-
Pelatih Persebaya Surabaya Sorot Pentingnya Program Individu Selama Libur Panjang
-
Bisa Tahan Lama! 3 Oleh-Oleh Khas Surabaya yang Cocok untuk Momen Lebaran
-
Jalani Licensing Club, Persebaya Surabaya Bidik Tiket Menuju Panggung Asia
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Satu Korban Tewas dalam Mobil yang Tertimbun Longsor Cangar Berhasil Dievakuasi
-
Viral Video Detik-detik Longsor di Jalur Cangar Terjang Mobil yang Sedang Melintas
-
Kok Bisa? Mobil di Ponorogo Tiba-Tiba Berada di Tengah-Tengah Sawah
-
Miris! Istri di Blitar Dibacok Mantan Suami Saat Antarkan Anak ke Mertua
-
Mengatur Pola Makan Sehat Selama Lebaran, Ini Tips dari Dosen Gizi Universitas Airlangga