SuaraJatim.id - Tingginya harga telur dalam beberapa waktu belakangan, berdampak pada komposisi bantuan pangan non-tunai (BNPT) yang disalurkan di Kabupaten Ponorogo, Jatim.
Untuk diketahui tingginya harga telur yang mencapai Rp30 ribu per kilogram menyebabkan, keluarga penerima manfaat (KPM) tidak bisa lagi menikmati telur untuk memenuhi kebutuhan proteinnya.
"Memang biasanya untuk protein hewani pakai telur. Tetapi ketika harga telur naik seperti sekarang ini, diganti dengan alternatif lain," kata seorang agen penyalur BPNT di wilayah Kecamatan Kota Ponorogo Taufiq Sidki seperti dikutip Beritajatim.com-jaringan Suara.com pada Senin (29/8/2022).
Agen penyalur BNPT mengganti telur dengan alternatif protein hewani lain, seperti berupa daging ayam, daging sapi atau ikan laut segar.
Baca Juga: Harga Telur Ayam Meroket Hingga Rp35 Ribu Karena Pakan Mahal
Pergantian tersebut dilakukan agar komoditas bantuan lain bisa ter-cover.
"Kalau tetap pakai telur, kasihan KPM-nya. Komoditas lainnya berkurang. Sehingga tetap bisa akomodir komoditas lainnya, bisa variatif, tidak habis anggarannya untuk telur," katanya.
Ia juga menjelaskan, pencairan BPNT pada bulan ini dicairkan langsung untuk dua bulan, yaitu Juni dan Juli 2022. Sehingga jika per KPM per bulan dapat anggaran Rp200 ribu, bulan ini menjadi Rp400 ribu.
Taufiq juga mengungkapkan, pergantian telur dengan protein hewani lain telah menjadi kesepakatan penyaluran BPNT kepada KPM yang berada di wilayah Kecamatan Kota.
"Kalau wilayah lain ada yang masih menggunakan telur. Sebab, mengakomodir kearifan lokal atau peternak ayam petelur di wilayah tersebut. Supaya usahanya telurnya terserap untuk pencairan BPNT," pungkasnya.
Baca Juga: Tidak Hanya Harga Telur Ayam Naik, Harga Daging Ayam di Sumsel Juga Naik
Salah satu KPM penerima bansos, Jumini mengaku hanya bisa menerima saja. Namun, ia lebih memilih telur untuk protein hewaninya.
Sebab, jika digantikan ikan hanya bertahan 1-2 hari, sementara untuk telur bisa beberapa hari.
"Penginnya sih telur, bisa digunakan untuk beberapa hari," harapnya.
Berita Terkait
-
Bansos PBI JK Kapan Cair? Ini Cara Cek Penerima dan Syaratnya
-
Cara Cek NIK KTP Penerima Bansos, Lengkap dengan 3 Daftar Bansos yang Cair November 2024
-
Cara Cek Bansos Kemensos.go.id, Simak Tutorialnya di Sini!
-
PNM Peduli Kirim Bantuan Warga Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi
-
Cara Cek Bansos PKH Bulan November 2024, Kapan Cair?
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Risma Dapat Curhatan Masih Sulitnya Dapatkan Izin Bangun Gereja
-
Siap Mengawal, Luluk Puji Kebijakan Penghapusan Utang UMKM
-
Viral Bagi-Bagi Amplop di Probolinggo Bikin Heboh, Bawaslu Turun Tangan
-
Alasan Golkar Usulkan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional
-
Khofifah Dapat Hadiah Wayang Kresna, Simak Karakter dari Tokoh Legendaris Ini