SuaraJatim.id - Jalan Raya Dusun Balongrejo, Desa Badas, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang, mendadak macet. Penyebabnya, seorang pengendara mobil pelat merah meninggal dunia saat mengemudikan kendaraan.
Korban meninggal tersebut belakangan diketahui Kabag Umum Sekretaris Dewan Kabupaten Jombang Mohammad Bisri. Pria paruh baya itu mengembuskan nafas terakhir saat mengemudikan mobil Avanza dengan nomor polisi S 412 WP tersebut.
"Awalnya kendaraan ini berhenti, taunya sopirnya meninggal dunia," kata salah seorang warga di lokasi kejadian, Suparman (68) saat ditemui Suara.com, Senin (29/8/2022).
Menurutnya, peristiwa itu terjadi sekira pukul 14.45 WIB. Mulanya mobil berjalan seperti biasa, namun saat di lokasi mobil warna hitam itu mendadak berhenti. Beruntung saat itu, kendaraan yang berada di belakangnya langsung menghentikan mobil sehingga tak terjadi tabrakan.
"Jadi waktu itu, posisinya korban pas disetir mobil, korban nyetir sendirian, tidak ada orang lain dalam mobil itu," ungkap Suparman.
Sejumlah warga pun kemudian mendatangi mobil tersebut. Saat dicek, ternyata korban berada dalam mobil dalam keadaan terkunci. Warga kemudian melaporkan hal itu ke Mapolsek Sumobito.
Petugas yang tiba di lokasi, kemudian mendatangi lokasi. Polisi terpaksa memecahkan kaca bagian samping mobil untuk mengevakuasi Bisri. Saat itu, kondisi Bisri sudah dalam keadaan lemas dan tidak sadarkan diri.
"Bisa dikeluarkan setelah dipukul kacanya, sama polisi dari polsek. Orangnya itu laki-laki, dan badannya gemuk," ucap Suparman.
Dikonfirmasi terpisah, Kapolsek Sumobito AKP Miftahul Amin membenarkan informasi tersebut. Ia menyebut, jika korban sudah dievakuasi ke RSUD Jombang. Sementara, kendaraannya diamankan di Mapolsek Sumobito.
Baca Juga: Tokoh Ulama NU Jombang, KH Abdul Nashir Fattah Meninggal Dunia
"Saat dievakuasi, (korban) dalam kondisi tidak sadarkan diri. Dievakuasi ke RSUD Jombang tadi," kata AKP Miftahul Amin saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon.
Berita Terkait
-
Dear Warga Jombang! Mudik Gratis Lebaran 2025 Dishub Dibuka, Ini Cara Dapat Tiket Mudik dan Balik
-
Mudik Gratis Lebaran 2025 ke Jombang: Rute, Jadwal, & Cara Daftar
-
Misteri di Balik Pembunuhan Mengerikan di Jombang, Kepala Korban Ditemukan Terpisah
-
Bencana Tanah Longsor di Jombang
-
Kartika Coffee, Suguhkan Kedamaian di Tengah Hiruk Pikuk Kota Jombang
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney