SuaraJatim.id - Jip yang ditumpangi lima aparatur sipil negara (ASN) Pemerintah Kabupaten Ngawi mengalami kecelakaan di kawasan Bromo, pada Sabtu (10/9/2022). Akibatnya, seorang korban diantaranya, Sunardi meninggal dunia.
Diketahui, Sunardi menjabat sebagai Kasubag Umum Badan Keuangan Kabupaten Ngawi. Kronologisnya, kelima ASN usai mengikuti bimbingan teknis (Bimtek) penatausahaan keuangan daerah dan pelaporan pertanggungjawaban APBD pada SIPD tahun 2022 di Grand Whiz Hotel Bromo, pada jumat (9/9/2022).
Selanjutnya, kelima ASN tersebut ingin berwisata ke Bromo dengan menyewa Jip. Nahas, kendaraan yang ditumpangi kecelakaan, terperosok ke jurang.
Empat korban lainnya, Sugeng, Didik Novianto, Sigit Wicaksono dan Marsudin mengalami luka berat dan masih menjalani perawatan. Sedangkan sopir Jip, Sarioleh warga asal Probolinggo, meninggal di lokasi kejadian.
Baca Juga: Pemkab Ngawi Benarkan Pegawainya Tewas Dalam Kecelakaan Jeep Wisata di Gunung Bromo
"Mobil Jeep jatuh ke jurang saat melewati di tikungan Bukit Cinta, Desa Wonikitri, Kecamatan Tosari, Kabupaten Pasuruan sekitar pukul 01.30 WIB. Kendaraan hardtop tidak bisa menguasai laju dan jatuh ke jurang,” ungkap Kanit Laka Lantas Polres Pasuruan Ipda Khunaefi mengutip dari Suaraindonesia.co.id jejaring Suara.com, Minggu (11/9/2022).
Kekinian, korban meninggal dunia akibat kecelakaan jip Bromo telah dibawa pulang oleh keluarga untuk dimakamkan.
Berita Terkait
-
Pesepeda Tewas Akibat Kecelakaan di Jalan MH Thamrin, Komunitas Gelar Aksi Tabur Bunga
-
Kronologi Karyawan PT Chang Shin Karawang Meninggal Dunia Pasca Kecelakaan, Diduga Malpraktik
-
Regulasi Baru, Jalan Jitu: China Ubah Peta Perjalanan Mobil Otonom
-
BMW Terbang di Jalan Tol Jadi Perhatian Internasional, Indonesia Mendunia
-
Gilang Gombloh Cerita Detik-Detik Ditabrak Truk di Cikarang
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
-
12 Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah Rp100 Juta, Kondisi Oke Tak Bebani Cicilan
-
Link Live Streaming Persis Solo vs Persita Tangerang: Adu Kuat di Stadion Manahan!
-
Hari Hancurnya Real Madrid: Kalah di Final, 3 Kartu Merah dan Ancaman Sanksi Berat
-
Tidak Ada Pemutihan Pajak di Jakarta! Gubernur Pramono Anung Ungkap Alasannya
Terkini
-
Heboh Ancaman Bom di Polres Pacitan, Begini Kronologinya
-
Stafsus Yovie Widianto Dorong Kemajuan Ekraf di Jawa Timur
-
UMKM Naik Kelas, BRI Salurkan KUR untuk Ekonomi Kerakyatan Dengan Nilai Mencapai Rp42,23 T
-
Gubernur Khofifah Komitmen Kawal Program Pemerintah Pusat: Jatim Provinsi Pertama Gelar Retreat
-
Daftar Smartwatch Harga di Bawah Rp 500 Ribuan, Punya Fitur Tak Kalah Menarik