SuaraJatim.id - Kekerasan terhadap pelajar di Indonesia berulangkali terjadi di berbagai tempat. Pelakunya ada yang sesama pelajar, ada juga warga sekitar tempat belajar.
Di Mojokerto, baru-baru ini seorang pelajar kelas tiga Sekolah Menengah Kejuruan Raden Patah berinidial MBA (18) dibacok dan pelakunya diduga sesama pelajar berinisial FB.
Sedangkan kasus yang terjadi di Bandung belum lama ini menimpa empat mahasiswa Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung dan pelakunya diduga warga sekitar kampus.
Kedua kasus kekerasan itu sekarang sedang ditangani kepolisian.
Menurut laporan Beritajatim, tiga pelajar SMK yang diduga terlibat membacok teman sekolahnya di Mojokerto sudah diamankan anggota Polres Mojokerto pada Rabu (14/9/2022).
Korban dibacok ketika baru saja meninggalkan sekolah usai menjalani ujian.
Tidak disebutkan dalam laporan Beritajatim mengenai bagaimana perkembangan pemeriksaan terhadap ketiga pelajar.
Kejadian di Bandung yang menimpa empat mahasiswa UIN bermula setelah dua di antara mereka melihat keributan warga pada awal pekan lalu dan hal itu membuat pelaku tersinggung karena merasa dilihat terus menerus.
Laporan Antara menyebutkan pelaku kemudian mendatangi mahasiswa dan menyerang mereka. Kasus ini sekarang sedang diusut polisi.
Baca Juga: Evaluasi Total, Ponpes Gontor Bentuk Tim Khusus Pasca Kasus Kekerasan Santri
Tag
Terpopuler
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
- 5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
- Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
Pilihan
-
Prabowo Ugal-ugalan Buat Kebijakan, Para Taipan RI Ramai-ramai Larikan Kekayaan ke Luar Negeri
-
Jordi Amat dan Saddil Ramdani Main di Persib? Ini Prediksi Pemain yang Bakal Tergusur
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
Terkini
-
Dokter di Malang Diduga Cabuli Pasiennya, Polisi Turun Tangan
-
Gubernur Khofifah : Perempuan Harus Jadi Pilar Ketangguhan Bangsa di Tengah Krisis Global
-
Rizki Sadig Kembali Pimpin PAN Jawa Timur
-
Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja Ditahan, Gubernur Khofifah: Solusi Konkret
-
Penyelenggara Barati Cup International 2025 Buka Suara Perihal Kisruh Jadwal Pertandingan