SuaraJatim.id - Petualangan AS (31) warga Desa Tambaksari Kecamatan Rubaru Kabupaten Sampang sebagai begal payudara dan pantat berakhir. Ia dibekuk polisi.
Petualangan AS ini bisa dibilang meresahkan perempuan-perempuan di Sampang. Ia sudah beberapa kali beraksi meremas payudara dan pantat perempuan sambil menaiki sepeda motor.
Bahkan aksinya ini dilakukan di jalanan umum. Menurut pria yang sudah beristri ini, Ia nekat melakukan hal tersebut lantaran terdorong nafsu saat melihat pantat perempuan.
Seperti dijelaskan Kasi Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti, pelaku kini sudah ditahan oleh kepolisian.
Baca Juga: Pengakuan Menjijikan Debt Collector yang Juga Pelaku Begal Payudara di Depok
"Tersangka ditangkap Tim Resmob saat berada di halaman parkir belakang Rumah Sakit Esto Ebhu, Jalan Dr Cipto Sumenep," kata Widiarti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Selasa (20/9/2022).
Ia mengungkapkan, ulah tersangka sebagai begal payudara dan pantat ini cukup meresahkan kaum perempuan. Ada dua korban yang telah melapor ke Polres Sumenep.
"Dua perempuan ini menjadi korban begal payudara dan pantat yang dilakukan tersangka di Pamolokan dan Kepanjen, Kecamatan Kota Sumenep," ujarnya.
Dari hasil pemeriksaan, tersangka mengaku nekat melakukan begal payudara dan pantat korban karena tidak kuat menahan nafsu saat melihat pantat. Padahal tersangka telah memiliki istri.
"Tersangka melakukan aksinya sambil mengendarai sepeda motor. Setelah berhasil membegal payudara dan pantat korban, tersangka langsung tancap gas kabur," kata Widiarti.
Baca Juga: Berhasil Diamankan Warga Usai Beraksi, Ini Penuturan Pelaku Begal Payudara di Beji Depok
Polisi menyita satu unit sepeda motor Honda Vario warna Abu-abu skotlet hitam dengan nopol M 6476 TU milik tersangka yang dikendarai saat beraksi.
"Akibat perbuatannya, tersangka dijerat Pasal 289 KUHP dan atau Pasal 6 UU Nomor 12 Tahun 2022 tentang Tindak Pidana Kekerasan Seksual," katanya menambahkan.
Berita Terkait
-
Sampang Mencekam: Konflik Pilkada Renggut Nyawa Pendukung Calon Bupati
-
Polisi Ungkap Motif Carok Maut di Sampang Madura, Berawal dari Ribut Dua Kubu Kiai
-
Jelang Hari Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Gibran Beri Pesan Begini untuk Kepala Daerah
-
5 Fakta Tragedi Carok Sampang Jelang Pilkada Madura: Korban Tinggalkan Anak Kecil, Punya Adik Difabel
-
Harga Diri atau Nyawa? Dilema Tragis di Balik Budaya Carok
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Komisi E DPRD Jatim Soroti Fenomena Guru Takut Dipolisikan
-
Kebakaran Panti Pijat Emperor Spa Surabaya, 2 Terapis Sesak Napas
-
Tim Khofifah-Emil Rekap Dokumen C Hasil dari Saksi, Sama dengan Quick Count?
-
Kronologi Lengkap Kecelakaan Maut Tol KLBM Gresik: Mobil Ringsek, 3 Orang Meninggal Dunia
-
KPU Jatim: 3 Petugas Meninggal Dunia Saat Pemungutan Suara Pilkada 2024