SuaraJatim.id - Cuaca skstrem hujan angin kencang menerpa sejumlah wilayah di Jawa Timur ( Jatim ). Di Magetan kemarin, angin kencang menyebabkan pohon-pohon bertumbangan, Sabtu (05/11/2022).
Pohon tumbang ini sempat melintasi jalan raya dan menyebabkan kemacetan cukup lama. Bahkan pohon yang tumbang ini ada yang menimpa bangunan toko milik warga setempat dan menyebabkan kerusakan cukup parah.
Warga dan anggota Polsek Takeran langsung membantu melakukan evakuasi pohon tumbang tersebut. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Hal itu dibenarkan oleh Kasi Humas Polres Magetan AKP Budi Kuncahyo.
Saat itu hujan mengguyur sekitar pukul 15.00 WIB. Tepat pada pukul 15.25 WIB Polsek Takeran mendapatkan laporan jika salah satu toko buah di pinggir jalan Raya Takeran Madiun masuk desa Madigondo tertimpa pohon talok.
Baca Juga: Diterjang Angin Kencang dan Hujan Deras, Pohon Tumbang di 20 Titik Wilayah Jakarta Selatan
"Pada Sabtu tanggal 5 November 2022, sekitar pukul 15.25 Wib di Jalan raya Jurusan Takeran – Madiun tepatnya di pinggir Desa Madigondo, Takeran telah terjadi pohon jenis Talok yang berdiameter 20 cm dan tinggi 3 meter tumbang sehingga menutup sebagian jalan raya. Serta menimpa bangunan toko buah milik Saudara Djumono," katanya, Sabtu (5/11/2022).
Dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, usai mendapatkan laporan, petugas pun langsung menuju ke lokasi. Sesampainya di lokasi petugas melakukan pengaturan arus guna memperlancar arus lalu lintas.
Selain itu, bersama-sama warga masyarakat Desa Madigondo memotong batang dan ranting pohon talok yang menutup separuh jalan serta menerapkannya di pinggir jalan.
Sekitar 16.10 Wib seluruh kegiatan evakuasi bencana alam pohon tumbang selesai sehingga arus lalu lintas jurusan Takeran Kec. Takeran – Gorang gareng kembali normal.
"Karena pohon tumbang ini, arus lalu lintas sempat terganggu dan atap bagian depan toko buah milik Djumono mengalami kerusakan. Kerugian ditaksir mencapai Rp500.000. Beruntung tidak ada korban jiwa maupun yang terluka dalam kejadian ini," kata Budi.
Baca Juga: Pamit Bayar Hutang Difabel Asal Magetan Ditemukan Mengambang di Waduk Gonggang
Budi mengimbau agar masyarakat di wilayah Magetan selalu berhati-hati dan waspada terhadap terjadinya cuaca ekstrem. Dia meminta masyarakat yang butuh bantuan agar segera menghubungi polisi atau instansi terkait. Khusus untuk polisi langsung menelepon 110 dan akan terhubung dengan kantor polisi terdekat.
Berita Terkait
-
Liburan Paskah Tak Perlu Mahal, Ini 5 Wisata Magetan di Bawah Rp 30 Ribu
-
4 Kuliner Khas Magetan Ini yang Selalu Hadir di Meja Makan saat Lebaran
-
Pohon Tumbang Timpa Pengendara di Depan Kodam Makassar, 2 Korban Terluka
-
Pohon Beringin Tumbang di Alun-Alun Pemalang Saat Salat Ied, Dua Orang Meninggal Dunia
-
Kronologi Pohon Tumbang di Pemalang Saat Salat Id: 2 Tewas, 17 Terluka
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Makin Ramah Pengguna, BRImo Hadir dengan Bahasa Indonesia dan Inggris
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi