SuaraJatim.id - Sejumlah peristiwa menjadi sorotan di Jawa Timur ( Jatim ) kemarin, Minggu (06/11/2022). Mulai dari beredarnya video porno perempuan berkebaya merah sampai peristiwa bencana alam di Jatim.
Berikut ini peristiwa-peristiwanya:
1. Banjir bandang di Trenggalek dan Banyuwangi
Kemarin wilayah Banyuwangi yang diterjang banjir bandang, sekarang giliran Kabupaten Trenggalek Jawa Timur ( Jatim ). Banjir bandang di Trenggalek ini kedua kalinya setelah bulan lalu kawasan itu juga terendam air bah.
Baca Juga: Di Luar Perkiraan, Update Total Korban Banjir Bandang Banyuwangi 1.143 Jiwa
Banjir ini terjadi pada Sabtu hingga Minggu (05-06/11/2022). Banjir bandang setinggi satu meter ini merendam ratusan rumah warga di tiga desa kawasan pesisir kabupaten tersebut. Tiga desa ini berada di Kecamatan Munjungan.
Banjir bandang ini terjadi akibat luapan air Sungai Bungur, Sentolo dan Sungai Tawing, setelah hujan lebat disertai angin mengguyur daerah itu.
Banjir kiriman dari wilayah pegunungan yang dipicu hujan deras menjadi semakin parah karena air laut sedang pasang. Akibatnya, aliran sungai menuju muara menjadi tidak lancar.
2. Video porno perempuan berkebaya merah
Video mesum wanita kebaya merah yang sempat viral di media sosial akhirnya terkuak, video tersebut direkam di Surabaya, persisnya di sebuah hotel yang berada di kawasan Gubeng Surabaya. Sedangkan untuk 2 pemeran masih dicari.
Baca Juga: Ini yang Terjadi Ketika Relawan Banjir Bandang Banyuwangi Nemu Segepok Uang
Menindaklanjuti hal tersebut Polisi langsung bergerak mengecek lokasi pembuatan video mesum wanita kebaya merah di Surabaya. Petugas mendatangi hotel yang ada di Jalan Sumatera Surabaya.
Dari Hasil Penyelidikan anggota di Lapangan, Kapolrestabes Surabaya melalui Kasi Humas Polrestabes Surabaya, Kompol Muchammad Fakih menjelaskan bahwa Petugas mencocokkan tempat atau kamar seperti yang ada di dalam Video tersebut diduga Video tersebut dibuat di kamar nomor 1710 dan pembuatan Video tersebut di bawah bulan Juli tahun 2022.
"Dari keterangan petugas Hotel dan Sejumlah Karyawan Hotel, diketahui bahwa tiap kamar dipasang Stiker dilarang merokok di Bulan Juni - Juli 2022 sedangkan di dalam Video tersebut di dalam kamar tidak ada stiker dilarang merokok," ujar M. Fakih.
3. Serangan KKB di Papua
Satu orang dinyatakan meninggal dunia dalam serangan yang dilakukan kelompok bersenjata pimpinan Bocor Sobolimi di Kamp Penambangan Kawe Papua.
Kabar serangan kawanan bersenjata ini dibenarkan Kepala Polres Pegunungan Bintang AKBP Cahyo Sukarnito. Ia mengatakan, korban tewas merupakan salah satu pekerja tambang.
"Memang benar kelompok penyerang kamp penambang, Sabtu malam (5/11/2022), dipimpin Bocor Sobolim," kata Cahyo Sukarnito dikutip dari ANTARA, Minggu (06/11/2022).
Bocor Sobolimi ini, kata Cahyo, pada Juli lalu juga menyerang kamp penambangan dan menganiaya sejumlah pekerja hingga menyebabkan seorang meninggal.
4. Kecelakaan tragis di Jember
Kecelakaan tragis terjadi di Desa Jombang Kecamatan Jombang Kabupaten Jember Jawa Timur ( Jatim ). Sebuah truk tangki bulk semen terguling di jalan raya setempat.
Truk semen dengan nomor polisi S-8797-UR tersebut disopiri oleh Harjono, warga Mojokerto. Truknya terguling kemudian menabrak seorang pengendara motor dan menggencetnya hingga tewas atas nama Raka Adi Permana.
Korban Raka ini baru pulang kerja dari Kota Mojokerto. Ia mengendarai motor jenis Yamaha Vixion dari arah barat ke timur dan hendak pulang di rumahnya di RT/RW 02/ 04 menurut saksi mata.
"Tadi korban pulang dari Mojokerto ke rumahnya pak. Dan keluarga menunggu di rumah. Ternyata Raka kecelakaan dan saya langsung ke lokasi saya cek ternyata benar, yang bersangkutan tergencet badan truk Fuso muatan semen," kata Supriyono, dikutip dari suarajatimpost.com jejaring media suara.com, Minggu (06/11/2022).
Berita Terkait
-
Banjir Bandang Spanyol 226 Jiwa Melayang, Ekonomi Terpuruk Rp342 Triliun
-
Banjir Bandang Landa Sukabumi, Kemensos Langsung Salurkan Bantuan Logistik
-
Raja Spanyol Dilempari Lumpur saat Kunjungi Korban Banjir Valencia
-
Hujan Setahun Turun dalam 8 Jam Saja! Update Korban Banjir Dahsyat Spanyol Jadi 158 Jiwa
-
Korban Banjir Bandang Spanyol Terus Bertambah: 95 Tewas, Ratusan Hilang, Kota-Kota Terendam Lumpur
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
60 Hari Keliling Jatim, Ini yang Didapat Risma-Gus Hans
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes To Ciputra Surabaya: Nikmati Punya Rumah Harga Seru Bertabur Bonus!
-
Bertemu Ratusan Milenial, Emil Dardak Beri Pesan Penting: TPS Masih Buka
-
Aneh Tapi Nyata! Warga Sumenep Niat Bikin Sumur yang Keluar Malah Api
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung