
SuaraJatim.id - Beredar rekaman video CCTV yang menunjukkan detik-detik pengendara sepeda motor nyaris tertabrak kereta api. Pengendara dan penumpang selamat, kendati motornya tersambar kereta api.
Video itu menjadi viral usai dibagikan oleh akun instagram @memomedsos. Tertulis diunggahan tersebut bahwa peristiwa terjadi di Jalan Alas Tua, Kalideres, Jakarta Barat.
Terlihat di dalam video pengendara motor sedang melintas di jalan gang menikung yang sepi. Tiba-tiba pengendara motor itu mendadak berhenti hingga membuat motornya oleng dan terjatuh.
Beberapa detik kemudian, sebuah kereta api melintas dengan kencang dan menyambar motor hingga rusak. Beruntung kedua pengendara itu masih selamat, kendati nyaris tertabrak kereta. Keduanya kemudian langsung berdiri usai kereta melintas.
Di sekitar lokasi kejadian tidak terlihat palang pintu perlintasan maupun petugas.
Belum diketahui apakah pengendara motor itu sedang tidak konsentrasi sehingga tidak mendengar kereta hendak melintas.
Unggahan video itu pun ramai jadi perbincangan warganet.
"Bahaya banget gak ada palang pintu dan penjaganya, pengendaranya juga gak konsen bawa motornya slanang slonong yang penting keren," ujar itsv***
"Dulu saya pernah di posisi ini, setelah kejadian itu saya ngadain doa bersama anak yatim undang ke rumah makan-makan," kata moris***
Baca Juga: Ini Arti Mimpi Naik Kereta Api Seperti yang Dialami SBY Bermimpi Segerbong dengan Megawati
"Padahal biasanya jarak 500m aja udah kedengeran gemuruh atau klaksonnya. Masak iya 2 orang sama-sama gak denger. Atau lagi bertengkar kali," komen aakp***
"Mau ada palang atau engga, wajib nengok kalau lewat rel kereta," ujar bimo***
"Alhamdulillah mereka jatuh gapapa motornya yang rusak asal nyawanya selamat," ujar ajeng***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
DPRD Minta Pramono Mulai Terapkan ERP, Bisa Mulai Tahap Satu di Jalan Utama
-
5 Penonton Terbanyak di BRI Liga 1 2024/2025, Persija Jakarta Pecahkan Rekor Baru
-
Jakarta Bakal Dipenuhi CCTV! Rano Karno: Anggaran Rp380 Miliar Siap Digelontorkan
-
Awas, Tak Lolos Uji Emisi di Jakarta Kena Denda Rp 50 Juta
-
Perjalanan Thudong ke Borobudur, 38 Bhikkhu Mancanegara Bakal Kunjungi Jakarta Sabtu Ini
Komentar
Pilihan
-
Kronologi PNS Mojokerto Selingkuh Digerebek Suami, Berawal dari Hubungan Kerja di Kantor
-
Main Bola di Maluku, Momen Raffi Ahmad Tahan Tendangan Gibran Hingga Kebobolan Dua Gol, Publik Salfok ke Fenomena Alam
-
Gibran Rakabuming Raka Disambut Hangat Raja-raja Maluku
-
ASN Ngawi Diduga Dukung Cawapres, BKPSDM Tunggu Rekomendasi Bawaslu
-
RFG Dorong Sosialisasi Visi-Misi Prabowo-Gibran Lewat Nobar Debat Capres
Terkini
-
Berkat Program BRI, Klaster Usaha Tenun Ulos Ini Sukses Bangkit dan Berdayakan Kaum Wanita
-
UMKM Binaan BRI Ikuti Pameran Internasional FHA-Food & Beverage 2025 di Singapura
-
Usai Digeledah KPK Ketua KONI Jatim Angkat Bicara, Terkait Kasus Apa?
-
Gubernur Khofifah Sambut Baik Komandan Lantamal V Dukung Kedaulatan Pangan di Jatim
-
Skandal Memalukan, Oknum Guru Lumajang Lakukan Aksi Bejat Lewat Video Call ke Siswinya
-
KPK Geledah Kantor KONI Jatim, 2 Koper Dibawa Oleh Penyidik
-
BRI Jadi Penyedia Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
KR Biang Kerok Pencurian Rumah Kosong di Malang, Diciduk di Warnet
-
Kronologi Lengkap Aksi Heroik Pria Sidoarjo Selamatkan Korban Perampokan di Gresik, Terluka Tembak
-
Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Direktur Utama BRI Hery Gunardi Punya Jejak Karir Cemerlang
-
Putuskan Damai dengan Pengusaha yang Diduga Tahan Ijazah Karyawan, Armuji: Itu Sudah di Luar Saya
-
Kisruh Perusahaan Tahan Ijazah Karyawan, Pemkot Surabaya Pastikan Beri Pendampingan Hukum
-
KPK Geledah Rumah La Nyalla, Keluarga Klaim Tak Temukan Barang Bukti
-
Khofifah dan Menteri Kesehatan Matangkan Kesiapan RSUD Jadi RSPPU untuk Bedah Saraf dan Radiologi
-
Kronologi Balon Udara Berisi Petasan Porak-porandakan Rumah Warga Tulungagung