SuaraJatim.id - Sebuah video yang menunjukkan seorang pria tega mengambil handphone milik korban kecelakaan beredar di media sosial. Diketahui peristiwa itu terjadi di Jalan Raya Blumbungan, Pamekasan, Jawa Timur.
Video itu kemudian dibagikan akun instagram @wecarebangkalanmadura.
Dalam video terlihat detik-detik insiden kecelakaan yang melibatkan dua pengendara motor. Seorang pria dewasa dan bocah yang berboncengan terjatuh. Warga di lokasi kejadian pun langsung datang menolong.
Beberapa pengendara yang melintas juga sampai berhenti untuk melihat kecelakaan tersebut.
Tampak dalam video tersebut pengendara motor yang berboncengan ikut berhenti. Si pengemudi terekam kamera mengambil ponsel diduga milik korban yang terlempar hingga ke tengah jalan.
Awalnya ia ikut berhenti menghampiri korban. Namun, bukannya menyerahkan HP yang ditemukannya, pengendara tersebut justru hanya berdiam di atas motor. Tak berapa lama, pengendara motor itu pergi.
Unggahan video itu pun mengundang beragam komentar dari warganet.
"Pak, siapapun anda. Semoga hal serupa tidak terjadi kepada anda dan keluarga," ujar vertie***
"B*ngs*t, cari kesempatan dalam kesempitan," kata ferdi***
Baca Juga: Terlibat Kecelakaan dengan Truk di Kalideres, Pria di Tangerang Alami Patah Tulang di Bagian Hidung
"Semoga mendapatkan balasan setimpal pak," kata amin***
"Bisa bisanya lho pak, orang kesusahan masih diambil HPnya," komen noe***
"Sama kayak aku, pas kecelakaan di depan polres bangkalan, duit di dalam casing diambil semua sama orang, untung hapenya dibalikin," kata Iluuu***
"Sudah tidak heran hal kayak gitu. Dulu tanteku kecelakaan juga gitu, dompet, hp sama jam tangannya diambil orang semua padahal posisi korban gak sadarkan diri," komen cacha***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
3 Fakta Pembunuhan di Wonokusumo Surabaya, Dipicu Konflik Asmara?
-
5 Fakta Uang Palsu di Pasuruan: Dicetak di Subang, Terbongkar dari Transaksi Warung Desa
-
Kekayaan Wali Kota Madiun Maidi yang Terjaring OTT KPK, Punya Banyak Tanah dan Bangunan
-
Gubernur dan DPRD Jatim Sahkan Dua Perda Strategis: Pelindungan Petambak, Penanggulangan Bencana
-
Gubernur Khofifah Gelar Pasar Murah di Sumbersari Jember: Jaga Daya Beli Masyarakat