SuaraJatim.id - Seorang emak-emak gagal foto estetik di pantai gara-gara tersapu ombak yang cukup besar. Ia pun sempat terbawa arus hingga tubuhnya hampir tenggelam.
Momen foto di pantai tersapu ombak tersebut terekam dalam sebuah video dan kini menjadi viral. Salah satunya dibagikan oleh akun Instagram @aboutjawatimur.
Dalam video berdurasi pendek itu terlihat seorang emak-emak dan seorang pria tengah berpose untuk berfoto. Si perempuan yang mengenakan gamis pelangi itu terlihat duduk santai di kursi lipat di bibir pantai.
Sementara itu, si pria berdiri sambil membawa minuman kaleng.
Saat tengah berpose, tiba-tiba ombak besar datang. Keduanya pun panik dan seperti hendak lari ke pinggir. Namun, ombak terlanjur menyapu.
Si perempuan tampak mengangkat kursinya ke atas. Tubuhnya bahkan sempat terpeleset dan terjengkang ke belakang karena tersapu ombak dan terseret arus.
Pria yang ada disebelahnya membantunya dengan memegangi perempuan tersebut.
Sontak saja, unggahan tersebut langsung ramai komentar dari warganet.
"Udah tahu ombak kayak gitu kok tetap maju kesitu," ujar resti***
Baca Juga: Trending! Pandawara Group Lakukan Aksi Nyata Lagi, Kini Bersihkan Pantai Kotor Nomor 2 di Indonesia
"Jangan seneng doang pikir resikonya juga," kata annur***
"Cuaca lagi gak baik-baik saja lur jadi stay in home aja," komen xiao***
"Telat sebentar sudah nyawa taruhannya," kata lobs***
"Gimana kalau keseret itu si istri," ujar ilham***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan
-
Pacitan Diguncang 1.135 Gempa Sepanjang 2025, BPBD Ingatkan Kesiapsiagaan Warga
-
Kasus Napi Aniaya Napi di Lapas Blitar Berujung Maut, Korban Tewas Kritis dan Stroke Otak