SuaraJatim.id - Sebuah video yang memperlihatkan aksi seorang pengemis yang pura-pura cacat, beredar di media sosial. Aksi pengemis itu pun sempat kepergok oleh warga dan ia langsung diusir.
Video itu viral usai dibagikan oleh akun instagram @terang_media.
Dalam video berdurasi 20 detik itu terlihat seorang pria mengenakan baju berwarna biru dan celana pendek tengkurap di aspal sebuah pasar.
Ia menjulurkan tangan kanannya dan menengadah ke atas. Terlihat seorang wanita memberikan uang kepada pria tersebut.
Namun karena tak kunjung diterima, akhirnya wanita itu melempar uangnya. Pria itu kemudian mengambil uang tersebut dan memasukkannya ke dalam kardus yang berada di sebelahnya.
Pria itu diduga mengemis dengan modus berpura-pura cacat.
Pada tayangan selanjutnya terlihat seorang pria mengenakan kemeja berwarna bata menghampiri pengemis tersebut. Ia tampak menegur pengemis itu.
Betapa kagetnya, rupanya tubuh pengemis itu masih sempurna dan tidak cacat sama sekali. Ia terlihat sehat dan bahkan bisa berdiri dan berjalan dengan sempurna.
Unggahan tersebut pun langsung ramai komentar dari warganet.
Baca Juga: Viral! Detik-detik Remaja Tawuran di Kampung Siluman, Sudah Berlangsung Dua Hari Beruntun
"Kalau uangnya diambil orang apakah dia sehat lagi ya?," ujar acon***
"Nanti cacat beneran baru tahu rasa," kata aliyu***
"Tangkap bos," ujar m_arju***
"Yang sakit aja pengen sehat. Ini yang sehat malah pura-pura cacat," kata edoy***
"Modal tiarap," ujar julico***
"Semoga disegerakan cacatnya," komen shenda***
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
-
Menko Airlangga Ungkap Dampak Rencana Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
Modal Tambahan Garuda dari Danantara Dipangkas, Rencana Ekspansi Armada Kandas
Terkini
-
HUT ke-80 TNI AL, Gubernur Khofifah: Korps Marinir Jadi Penjaga Kedaulatan Laut Indonesia
-
Hemat di Kantong, Ini 5 Rekomendasi Hotel di Jogja Murah dan Nyaman
-
Komitmen BRI untuk UMKM: Hadirkan Akses Pembiayaan, Edukasi, dan Perlindungan Usaha Mikro
-
Kesaktian Sang Singa Buntet: 9 Kisah Menggetarkan dari Kiai Abbas di Perang Surabaya
-
Senin Semangat, 5 Link DANA Kaget Untuk Mood yang Baik Ada Saldo Rp 335 Ribu