SuaraJatim.id - Susanto, dokter gadungan di RS Pelindo Husada Citra (PHC) dituntut 4 tahun penjara oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) saat sidang di Pengadilan Negeri Surabaya, Senin (18/9/2023).
Sambil menahan tangis, terdakwa mengaku terpaksa mengelabuhi rumah sakit yang ada di Surabaya tersebut. Susanto melakukannya untuk memenuhi kebutuhan keluarganya.
“Saya menjadi dokter gadungan karena tuntutan ekonomi. Ada keluarga yang harus saya nafkahi. Yang mulia tuntutan itu terlalu lama, saya mohon diberi keringanan,” kata Susanto yang suara bergetar dikutip dari Beritajatim.com--jaringan Suara.com.
Terdakwa kemudian berdialog dengan majelis hakim yang diketuai Tonggani. Dia menyampaikan ingin mendapatkan keringanan tanpa didampingi pengacara.
Ketua Majelis Hakim menyarankan agar terdakwa membuat surat pembelaan lalu surat dititipkan kepada petugas sipir.
Dalam sidang tersebut digelar secara daring, Susanto melakoni sidang dari Rutan Kelas I Medaeng.
JPU Ugik Sulistyo menilai terdakwa telah melakukan penipuan seperti dalam Pasal 378 KUHP. Terdakwa pun dituntut hukuman 4 tahun.
Pertimbangannya, karena Susanto merupakan seorang residivis. Selain itu, JPU menilai terdakwa tidak menyesali perbuatan.
Tidak hanya itu, terdakwa juga berpotensi membahayakan dan meresahkan masyarakat. JPU juga menilai tidak ada hal yang meringankan.
Baca Juga: Gagal Debut Manis, Josep Gombau Bongkar Alasan Persebaya Surabaya Dibantai Raja Klasemen
Kasus ini berawal pada Tahun 2020, saat itu Susanto melamar pekerjaan sebagai dokter klinik di PT PHC. Susanto mencuri data yang diketahui belakangan merupakan milik dokter asal Bandung bernama Anggi Yurikno.
Susanto kemudian diterima dan ditempatkan di klinik K3 kawasan kerja Pertamina Cepu, Jawa Tengah. Dalam perjalanan waktu, aksi Susanto terbongkar ketika pihak rumah sakit akan memperpanjang kontraknya.
Pihak RS PHC kemudian menelusurinya, diketahui Susanto sudah menjadi dokter gadungan sejak tahun 2008. Tidak hanya PHC, dia juga menipu beberapa rumah sakit dan fasilitas kesehatan lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
Terkini
-
Banjir Bengawan Jero Rendam Puluhan Sekolah di Lamongan, Siswa Dijemput Pakai Perahu
-
Ratusan Tukang Jagal Bawa Sapi ke DPRD Surabaya, Tolak Relokasi RPH Pegirian ke Tambak Osowilangun
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan