Scroll untuk membaca artikel
Baehaqi Almutoif
Senin, 25 September 2023 | 17:55 WIB
Petugas kepolisian saat melakukan olah TKP kejadian kecelakaan di Tol Gempas. [Beritjatim.com]

SuaraJatim.id - Mobil Avanza dengan nomor polisi W 1769 CL mengalami kecelakaan di Jalan Tol Gempol-Pasuruan (Gempas), Senin (25/9/2023).

Informasi yang didapat, mobil tersebut berisikan satu keluarga asal Jambi yang hendak menghadiri Haul KH. Abdul Hamid bin Abdullah bin Umar ke-42.

Kecelakaan terjadi di KM 800 jalur B sekitar pukul 12.20 WIB. Satu orang dilaporkan meninggal dunia. Sementara itu, tiga orang lainnya mengalami luka-luka.

“Akibat kejadian ini satu orang meninggal dunia, sedangkan dua lainnya mengalami luka berat dan langsung dibawa ke rumah sakit,” kata Kanit PJR Polda Jatim 3, AKP Imam dikutip dari Beritjatim.com--jaringan Suara.com, Senin (25/9/2023).

Baca Juga: Polisi Tetapkan Sopir Truk Kecelakaan Beruntun di Bawen Sebagai Tersangka

Korban meninggal atas nama Afal (25) warga Jambi. Sedangkan korban luka, yakni Wahyu Ali Mustofa (25), Iskandar (58), dan Tami (19).

Kronologi kejadian, saat itu mobil Avanza yang ditumpangi empat orang melaju dari arah Jember menuju Surabaya. Kendaraan melaju dengan kecepatan tinggi di jalur lambat.

Sampai di lokasi kejadian, mobil mengalami pecah ban pada bagian kanan belakang. Mobil pun oleng ke kiri dan menabrak pembatas jalan tol. Kemudian melintang di bahu luar jalur lambat.

“Kecelakaan terjadi diduga akibat mobil Toyota Avanza mengalami pecah ban. Kemudian oleng di kiri dan kemudian menabrak pembatas jalan tol,” katanya.

Akibat kecelakaan tersebut bagian depan mobil rusak parah. Kerugian material diperkirakan kurang lebih Rp70 juta.

Baca Juga: Kronologi Karnaval Berujung Petaka di Malang, Satu Orang Meninggal Dunia

Load More