SuaraJatim.id - Mantan pemain Persebaya Surabaya, Marselino Ferdinan tengah mengalami cedera hamstring. Klubnya KMSK Deinze kini membeberkan kondisi sang pemain.
Sebelumnya, Marselino melalui akun X (Twitter) pribadinya mengabarkan bahwa hamstringnya kambuh.
"Yang mencari saya minggu ini, hamstring saya kambuh," cuit pada 26 September lalu.
Kabar ini lantas dikonfirmasi oleh KMSK Deinze. Pihak klub membenarkan pemainnya cedera dan mereka sudah memberikan penanganan intensif.
"Marselino Ferdinan mengalami cedera hamstring. Untuk saat ini dia akan berlatih di gym untuk menjaga kekuatan dan kondisinya selama masa pemulihan," tulis laporan resmi dari klub.
Lebih lanjut, tim Belgia tersebut akan melakukan pemeriksaan kedua bagi Marselin Ferdinan. Hal itu akan menentukan langkah penanganan selanjutnya.
"Pemeriksaan kedua dijadwalkan besok untuk menilai tingkat keparahan cedera. Pemeriksaan ini akan menentukan langkah selanjutnya yang diperlukan Marselino agar kembali ke lapangan dan berkontribusi pada tim," imbuhnya.
Cederanya Marselino juga menjadi kabar buruk bagi timnas Indonesia. Pasalnya skuad Garuda sebentar lagi akan bertanding di Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Brunei Darussalam dalam dua leg pada 12 dan 17 Oktober.
Berita Terkait
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia U-24 vs Uzbekistan di Asian Games 2022, Laga Hidup Mati ke Perempat Final
-
Lagu Bersama Garuda Bakal Bergema Saat Timnas Indonesia U-17 Tampil di Piala Dunia U-17 2023
-
Elkan Baggott Ungkap Kunci Tampil Ganas saat Ipswich Town Bungkam Wolves di Piala Liga Inggris
-
Krisis Gelandang Bertahan di 16 Besar, 2 Pemain Ini Bisa Jadi Opsi Timnas U-24
-
Alami Cedera Hamstring, KMSK Deinze Beberkan Kondisi Marselino Ferdinan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Nostalgia Bareng Bryan Adams di Jakarta, Beli Tiket Lebih Mudah lewat BRImo!
-
Wisata Bisa Jadi Mesin Uang Baru untuk Daerah, DPRD Jatim Beri Tips Jitunya
-
Antisipasi PHK, DPRD Jatim Usulkan Pelatihan Kerja Digital untuk Gen Z dan Milenial
-
Uang Gratis untuk Belanja, DANA Kaget Edisi Darurat Hadir: Klaim Sebelum Terlambat
-
5 Fakta Kelam Tragedi Simpang Club Surabaya Menjelang Hari Pahlawan 10 November