SuaraJatim.id - Pembalap asal Magetan, Jawa Timur, Mario Aji dipastikan naik kelas ke Moto 2 mulai musim depan. Ia pun antusias menyambut tantangan baru.
Honda Team Asia resmi mengumumkan Mario Aji naik kasta dari Moto3 ke Moto2. Pembalap bernama asli Mario Suryo Aji itu menggantikan posisi Ai Ogura yang memutuskan untuk pindah ke MT Helmet.
Nantinya, ia akan menggunakan nomor 34 di Moto2 musim depan dan bergabung dengan pembalap Honda Team Asia lainnya yakni pembalap Thailand, Somkiat Chantra.
“Musim depan Mario Aji akan naik kelas dari Moto3 ke Moto2,” kata Manager Honda Asia Team Hiroshi Aoyama saat konferensi pers Honda Team Asia jelang balapan MotoGP Indonesia 2023 di Sirkuit Internasional Mandalika, Lombok, belum lama ini.
Baca Juga: Kesampingkan Persiapan, Pebalap Moto2 Ai Ogura Ngaku Fokus Makan Soto Jelang GP Mandalika 2023
Hiroshi menilai Mario Aji akan dengan cepat beradaptasi sehingga sehingga bisa bersaing di Moto2. Namun, dia mengingatkan Mario agar terus percaya diri dan yakin dengan kemampuannya serta menikmati jalannya balapan sehingga bisa sukses di Moto2 musim depan.
Naik kelas, Mario Aji msangat senang bisa naik kelas ke Moto2. Setelah sekian lama menanti, ia akhirnya akan tampil di Moto2.
Baginya, ini merupakan kesempatan emas, sehingga dirinya berjanji akan belajar demi meraih prestasi yang terbaik.
“Bagi saya ini adalah peluang emas, karena saya telah menunggu dan akhirnya saya akan pindah (ke Moto2),” kata Mario.
Lebih jauh, pembalap berusia 20 tahun itu berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kariernya. Ia juga mengaku akan terus latihan sehingga bisa tampil baik di Moto2 musim depan.
Baca Juga: Mario Aji Percaya Diri Hadapi Moto3 Catalunya
“Bagi saya, ini adalah suatu kebahagiaan dan saya akan melakukan yang terbaik untuk musim depan, saya akan terus belajar setiap balapan dan melanjutkan dengan tantangan baru untuk saya,” katanya.
Berita Terkait
-
QJMotor Akan Transfer Teknologi Canggih Moto2 ke Motor-motor Produksi Massal
-
Pembalap Muda Indonesia Siap Bersinar di Mandalika, Ini Daftar Namanya
-
Dulunya Sekasta dengan Rider Indonesia, Kini si Pembalap Thailand Resmi Gabung MotoGP
-
Terkenal Beringas, Marc Marquez Ternyata Takut dengan Pembalap Satu Ini
-
Hasil Moto2, Moto3, dan MotoGP Catalunya 2024: Pembalap Indonesia di Mana?
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
-
Pemain Persib dan PSM Dipanggil Klub Spanyol Osasuna, Bek Persija Absen!
Terkini
-
Buka Puasa Gratis dan Konser Musik? BRI Hadirkan Festival Ramadan Meriah di GBK!
-
Kronologi Kapal Tongkang Batu Bara Meledak di Lamongan, Suara Dentuman Bikin Warga Panik
-
Sidak Harga Jelang Lebaran di Surabaya, Pemkot Bongkar Fakta Minyak Goreng 'Tekenal'
-
Masjid Al Akbar dan Ampel Jadi Langganan Pengemis Musiman, 5 Orang Diamankan Satpol PP Surabaya
-
Kocak! Awalnya Ejek Polisi yang Tertibkan Balap Liar, Remaja Lumajang Nangis Kejer Setelah Diangkut