SuaraJatim.id - Menteri Sosial (Mensos) RI Tri Rismaharini mengunjungi Sasmiati (58), warga Blitar yang penyandang disabilitas intelektual. Mantan Wali Kota Surabaya itu memberikan atensi dan juga mendorong melakukan percepatan renovasi rumahnya.
"Saat ini kami utamakan percepatan pembangunan rumah ini," ujar Risma, Senin (23/10/2023).
Tak hanya mendorong percepatan renovasi rumah yang sudah tak layak huni ini, ia juga memberikan bantuan permakanan kepada keluarga Sasmiati.
Kondisi rumah Sumiati dan keluarganya mengenaskan. Rumah berukuran 12x7 meter persegi itu kondisi dinding tembok sudah retak, lantai dari semen juga banyak yang pecah-pecah, rangka, dan juga tiang kayunya sudah lapuk. Beberapa gentingnya juga banyak yang pecah.
Baca Juga: Miris! Pemuda Aniaya dan Rampok Pengemis Disabilitas di Siantar Sumut, Polisi Tangkap Pelaku
"Selanjutnya adalah permakanan disabilitas bisa terealisasi karena ada hal-hal tertentu, tapi mohon maaf saya tak bisa bicarakan hal tersebut," ujar Risma.
"Yang harus kita tangani bersama, disebabkan kondisinya tidak memungkinkan," imbuhnya.
Tak hanya mendorong percepatan perbaikan rumah Sasmiati, Risma juga akan menempatkan bala bantuan untuk mempercepat kinerja perbaikan rumah tersebut.
"Saya minta 1 Minggu rumah ini sudah selesai, ini nanti dibantu Tagana, dibantu TKSK, pendamping PKH. Sebetulnya sudah ada anggaran, cuma saya yang minta percepatan, karena saat dilaporin kemarin malam, ternyata masih gini, akhirnya saya turun untuk meminta langsung percepatan pembangunan," ungkapnya.
Sementara itu, kondisi ketiga anak Sasmiati yang juga menderita disabilitas sudah mulai beranjak dewasa. Anak pertamanya, bahkan sudah mulai bekerja serabutan.
Baca Juga: Pesan Putri Ariani Untuk Anak-anak Penyandang Disabilitas: Kita Sempurna
Risma berencana mengecek sumber air di sekitar wilayah tersebut dengan mengirimnya ke laboratorium.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 8 Mobil Bekas Murah 7 Seater Rp60 Jutaan, Pajaknya Lebih Murah dari Yamaha XMAX
- 5 HP Redmi Murah RAM 8 GB, Harga Sejutaan di Mei 2025
Pilihan
-
5 Pilihan HP Murah RAM Besar: Kamera 50 MP ke Atas, Baterai Tahan Lama
-
Korlantas Polri Cek Lokasi Kecelakaan Maut di Tawangmangu, Ini Hasilnya
-
Ada Satu Balita, Ini Daftar Korban Tewas Kecelakaan Maut di Tawangmangu
-
5 Rekomendasi Mobil Terbaik untuk Anak Muda: Harga Terjangkau, Desain Bodi Elegan
-
Persis Solo Selamat dari Degradasi, Ini Komentar Ong Kim Swee
Terkini
-
PAD Tembus Target, Tapi Ada Beri Catatan dari Fraksi Gerindra DPRD Jatim
-
Pakar Siber AS Kunjungi IKADO Surabaya, Bongkar Rahasia Keamanan Infrastruktur Digital
-
Demi Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Khofifah Siapkan Asrama bagi Mahasiswa ITS Jalur KIP Kuliah
-
Jangan Asal Teriak, Guru Besar Unair Sampaikan Cara Berpendapat dengan Bertanggung Jawab
-
Berdedikasi dalam Pembangunan, Gubernur Khofifah Terima Penghargaan Leading Women Awards 2025