SuaraJatim.id - Pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh mengaku tertarik berkarier di Liga 1. Namun ia mengajukan dua syarat ini sebelum benar-benar pulang ke Tanah Air.
Syarat pertama yang disebut Sandy Walsh adalah waktu. Dia membuka peluang untuk berkarier di Indonesia tetapi tidak dalam waktu dekat.
"Mungkin beberapa tahun lagi (berkarier di Indonesia, red)," kata Sandy Walsh dalam kanal YouTube Sport77 Official dikutip pada Selasa (24/10/2023).
"Saya rasa, saya akan sepenuhnya pindah ke Asia beberapa tahun lagi," sambungnya.
Sementara itu, syarat kedua Sandy Walsh berharap Liga 1 bisa meningkatkan profesionalitas karena dinilai berpotensi untuk berkembang lebih baik.
"Saya harap liga di sini semakin profesional dalam semua aspeknya. Saya rasa, kompetisi di sini sangat potensial dan bukan ide yang buruk untuk bisa mengakhiri karier di Indonesia," jelas Sandy Walsh.
Sebagaimana diketahui, Sandy Walsh saat ini berkarier di kasta teratas Liga Belgia bersama klub KV Mechelen. Dia mengawali karier sepak bola bersama Akademi Anderlecht sebelum pindah ke tim raksasa Belgia, Genk.
Selepas bermain untuk geng dari 2012 hingga 2017, Sandy Walsh pindah ke KV Mechelen. Sejauh ini, dia tak pernah berkarier di luar Belgia.
Berita Terkait
-
Fans Timnas Indonesia Wajib Tahu! Ini Alasan STY Pilih Bawa Pemain Muda ke Piala AFF 2024
-
Ranking FIFA Negara-negara ASEAN: Timnas Indonesia Menggila, Makin Dekat Salip Vietnam
-
Siapa Maya Timers? Ibu Ragnar Oratmangoen yang Asli Belanda
-
Miliano Jonathans Bahas Masa Depan, Tak Singgung Timnas Indonesia: Tak Sangka akan Secepat Ini...
-
Malaysia Diminta Tak Tiru Strategi Timnas Indonesia di AFF 2024, Ada Apa?
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
Terkini
-
4 Surat Pendek yang Bisa Diamalkan Usai Sholat Fardu
-
Tim Lukman-Fauzan Lapor Bawaslu Bangkalan: Saksi Diintimidasi, Diduga Suara di 7 Desa Bergeser
-
Pilkada Situbondo: Petahana Ucapkan Selamat, Akui Kekalahan?
-
Terungkap! Rahasia di Balik Pembunuhan Sadis yang Menggemparkan Gresik
-
Komisi E DPRD Jatim Soroti Fenomena Guru Takut Dipolisikan