SuaraJatim.id - Seorang pria Fais Ardiansyah (29), warga Pamekasan tewas usai ditusuk pengunjung Phoenix Club Surabaya, Minggu (05/11/2023).
Peristiwa tersebut terjadi pada dini hari sekitar pukul 00.15 WIB. Korban saat itu berkunjung ke Phoenix Club Surabaya untuk menghabiskan malam.
Dikutip dari Beritajatim.com--media partner Suara.com, korban datang ke Phoenix Club Surabaya bersama 6 orang temannya. Awalnya berjalan seperti biasa.
Namun, semua berubah saat korban bersenggolan dengan kelompok pelaku. Korban yang teler berat kemudian terlibat perkelahian dengan kelompok pelaku.
Perkelahian tersebut sempat dilerai oleh petugas keamanan Phoenix Club. Akan tetapi, rupanya korban masih emosi dan mengejar kelompok pelaku. Perkelahian berlanjut di depan Phoenix Club Surabaya. Saat itulah korban ditusuk senjata tajam.
Setelah menusuk korban, pelaku langsung kabur. Polisi dari Polsek Tambaksari Surabaya masih mendalami kasus tersebut.
Kapolsek Tambaksari, Kompol Ari Bayuaji mengaku masih menunggu hasil autopsi yang dilakukan rumah sakit untuk mengetahui jumlah luka pada korban.
“Untuk lukanya dimana kami masih menunggu hasil autopsi. Biar pasti,” kata Ari Bayuaji, Minggu (05/11/2023).
Pihaknya juga sudah memintai keterangan sejumlah saksi baik teman korban dan karyawan Phoenix Club Surabaya.
Baca Juga: Komdis PSSI Denda Persija Jutaan Rupiah, Thomas Doll Dapat Peringatan Keras!
Ari meminta untuk menunggu hasil dari penyelidikan. “Masih penyelidikan. Kami juga sudah olah TKP awal bersama tim inafis Polrestabes Surabaya. Mohon ditunggu hasilnya,” katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
Khofifah Tunjuk F Bagus Panuntun Jadi Plt Wali Kota Madiun, Pastikan Pelayanan Publik Berjalan Baik
-
3 Fakta Pembunuhan di Wonokusumo Surabaya, Dipicu Konflik Asmara?
-
5 Fakta Uang Palsu di Pasuruan: Dicetak di Subang, Terbongkar dari Transaksi Warung Desa
-
Kekayaan Wali Kota Madiun Maidi yang Terjaring OTT KPK, Punya Banyak Tanah dan Bangunan
-
Gubernur dan DPRD Jatim Sahkan Dua Perda Strategis: Pelindungan Petambak, Penanggulangan Bencana