SuaraJatim.id - Viral video di media sosial memperlihatkan seorang siswa sekolah dasar (SD) menjadi korban perundungan atau bullying pengeroyokan. Aksi tersebut diduga terjadi di salah satu sekolahan yang ada di Banyuwangi.
Video tersebut dibagikan akun @Zivana SiLvie. Diduga peristiwanya terjadi di area sekolah.
“Seandainya ini terjadi sama ank kalian.. apa yg kalian lakukan...... Sak Iki gk onk jamane senyap²an . Opo mene onk buktine,” tulis keterangan dalam video unggahan tersebut.
Tampak dalam video berdurasi 48 detik tersebut memperlihatkan seorang siswa dirundung kemudian dikeroyok. Terlihat sempat terjadi baku hantam hingga korban tersungkur ke lantai. Wajah siswa tersebut meringis kesakitan.
Diketahui pemilik akun tersebut bernama Silvi. Sementara itu, korbannya merupakan keponakannya.
Disadur dari TIMES Indonesia--jaringan Suara.com, Silvi menyebut aksi bullying tersebut terjadi di salah satu satu sekolah dasar di Banyuwangi. “Itu kejadiannya tadi siang,” katanya, Selasa (21/11/2023).
Dia menyebut keponakannya tersebut sampai mengalami memar di perut. “Kata gurunya (rekaman) gak boleh disebar, tapi saya gak terima. Itu keponakan saya, satu-satunya, anak almarhum kakak saya,” kata Silvi.
Silvi mengaku akan mendatangi sekolahan untuk meminta pertanggungjawaban dari guru dan kepala sekolah, Rabu (22/11/2023).
Harusnya sekolah bisa menjaga siswa-siswanya. Silvi mengaku kasihan terhadap keponakannya tersebut yang yatim piatu.
Baca Juga: Kronologi KA Probowangi Tabrak Elf yang Sebabkan 11 Orang Tewas, Kereta Sempat Berhenti
“Kejadian seperti ini jangan sampai terjadi lagi. Kelas kok dibiarkan kosong tanpa ada pengawasan guru. Guru dan kepala sekolah harus bertanggung jawab,” ungkapnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
BRI Dukung Prestasi Atlet Indonesia Peraih Medali SEA Games 2025 Lewat Penyaluran Bonus
-
Tragis Kecelakaan Kereta Api di Bojonegoro, Pengendara Motor Tewas Ditabrak Argo Bromo Anggrek
-
Detik-detik Truk Muatan Cabai Tabrak Motor di Mojokerto, Seorang Tewas dan Sopir Luka Parah
-
Fakta Baru Skandal Ponpes Bangkalan, Dua Bersaudara Oknum Lora Diduga Lecehkan Santriwati yang Sama
-
Rumah 2 Lantai Terbakar di Simo Gunung Surabaya, 6 Penghuni Luka-luka