SuaraJatim.id - Pilpres 2024 nampaknya mulai memanas. Pasalnya, ada sebagian kader dari partai pendukung capres dan cawapres seperti Prabowo-Gibran mundur memilih Anies-Cak Imin.
Ada juga kader pendukung dari Ganjar-Mahfud memilih mendukung capres Prabowo-Gibran, karena mengaku sudah sejalan dengan keinginan hati mereka masing-masing.
Untuk diketahui, sejumlah pendiri dan mantan kader Partai Demokrat belakangan ini mengaku terang-terangan mendukung pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Amin) di Pilpres 2024.
Tercatat ada 8 orang yang memilih untuk mendeklarasikan dukungan kepada AMIN di Sekretariat Perubahan, Jakarta, Rabu (6/12/2023) kemarin.
Baca Juga: Kornas PeTiGa Jatim Dukung Prabowo-Gibran, PPP Peringatkan Kader yang Membelot
Kekinian, kelompok yang mengatasnamakan Kornas PeTiga menyatakan dukungan kepada pasangan Capres Cawapres nomor urut dua, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Padahal, perlu diketahui, bahwa PPP mengusung Ganjar-Mahfud pada Pilpres 2024, namun kali ini Kornas PeTiga malah mendukung Prabowo-Gibran.
Mengutip dari Antara, jajaran Kornas PeTiga juga sudah meminta restu dan nasihat kepada Anggota Mahkamah Partai PPP di Ponpes Tambak Beras Jombang, Nyai Mahfudhoh Aly Ubaid.
"Ibu Nyai Mahfudhoh menitipkan pesan bagi para kader PPP untuk memenangkan PPP di Pileg. Terkait pilihan pilpres beliau mempersilakan jika ada Kader yang mendukung Prabowo-Gibran walaupun berbeda dengan keputusan partai," kata Presidium Kornas PeTiga Jatim sekaligus Ketua Dewan Majelis Pakar DPC PPP Lamongan M Samsuri.
Sejauh ini, kata dia, ada 17 kader PPP dari beberapa daerah di Jawa Timur, seperti Mojokerto, Gresik, hingga Pamekasan menyatakan dukungan ke Prabowo-Gibran.
Baca Juga: Kornas Kader PeTiGa Jatim Sowan ke Putri Pendiri NU, Direstui Dukung Prabowo-Gibran
"Kami semua masih aktif di PPP dan memiliki KTA, saya sebagai ketua majelis pakar PPP Lamongan, dulu pernah jadi Ketua DPC PPP Lamongan. Di sini yang hadir teman-teman masih aktif di struktur PPP," tuturnya.
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Jokowi Sebut Pertemuan Prabowo dan Megawati Langgar Etik Politik
-
Jokowi Masih Dianggap 'Bos', Ganjar Komentari Matahari Kembar
-
Ikut Desak Prabowo Reshuffle Kabinet, Refly Harun Sebut 17 Menteri Pro Jokowi: Jangan Dibiarkan!
-
Pemerintahan Prabowo Subianto Akan Genap 6 Bulan, Rocky Gerung Sarankan Segera Lakukan Reshuffle
-
Singgung Omongan Ganjar soal Menteri Temui Jokowi, PSI: Jangan Menjalankan Politik Pecah Belah
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
Terkini
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney