Scroll untuk membaca artikel
Baehaqi Almutoif
Selasa, 26 Desember 2023 | 11:40 WIB
Fakta WNI di AS Salah Sasaran Ditembak 100 Peluru (istock)

SuaraJatim.id - Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran angkat bicara mengenai penembakan tokoh masyarakat Kecamatan Banyuates, Sampang, Muarah (49). Korban diketahui ditembak orang tidak dikenal (OTK) di depan toko milik adinya pada Jumat (22/12/2023).

Muarah diketahui tergabung dalam tim relawan Prabowo-Gibran di Sampang.

Tim Penasihat TKN Prabowo-Gibran, Letjen (Purn) TNI Purn Sjafrie Sjamsoeddin menyebut kondisi Muarah saat ini sudah membaik.

"Alhamdulillah sekarang sudah stabil dan semoga segera pulih kembali,” ujar Sjafrie dikutip dari Beritajatim.com--media partner Suara.com, Senin (25/12/2023).

Baca Juga: Pelaku Penembakan Relawan Prabowo-Gibran Kabur ke Arah Utara, Polda Jatim: Masih Lidik

Saat ini Muarah masih mendapat perawatan di RSUD dr Soetomo Surabaya. “Sekarang masih dalam perawatan ya, mohon doanya agar Bapak Muarah lekas pulih,” katanya lagi.

Kasus penembakan tersebut mendapat perhatian TKN Prabowo-Gibran. Beberapa perwakilan dari tim pemenangan menyempatkan menjenguk korban.

Sjafrie mengutuk aksi penembakan tersebut. Dia pun menyampaikan rasa simpatinya atas kejadian yang menimpa Muarah.

Pihaknya berharap penembakan tersebut tidak mengganggu jalannya pesta demokrasi yang aman dan damai.

“Kami juga sangat kaget atas peristiwa ini, bahwa sekarang dalam pesta demokrasi yang aman, damai, riang gembira, ternyata ada kejadian seperti ini. Kami sangat kaget,” ungkapnya

Baca Juga: Ngeri! Relawan Prabowo-Gibran Ditembak saat Ngopi, Polisi Buru Penembak Muarah, Apa Ciri-cirinya?

Dia juga berharap kasus serupa tidak terjadi lagi, apalagi sampai menimpa masyarakat, relawan-relawan.

TKN Prabowo-Gibran menyerahkan kasus tersebut kepada pihak kepolisian.

Sementara itu, penanganan kasus penembakan terhadap tokoh masyarakat itu masih dalam penyelidikan Polres Sampang. Polisi telah melakukan olah TKP dan mengumpulkan sejumlah barang bukti dan keterangan saksi beberapa saat setelah kejadian.

Load More