SuaraJatim.id - Taman Wisata Alam (TWA) Kawah Gunung Ijen ditutup sementara untuk umum mulai hari ini, Rabu (3/1/2024).
Penutupan kawah gunung yang terletak di Kabupaten Banyuwangi dan Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur itu tertuang dalam Surat Edaran Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Nomor SE.01/K2/BIDTEK.1/KSA/01/2024 tentang Penutupan Kawasan TWA Kawah Ijen.
Surat edaran yang diterbitkan pada Selasa (2/1/2024) dan ditandatangani Kepala BBKSDA Jawa Timur Nur Patria Kurniawan itu tertulis TWA Kawah Ijen ditutup sampai batas waktu yang tidak ditentukan.
Dilihat dari surat edaran yang dibagikan oleh ofisial akun @kawahijenindonesia, tertulis bahwa penutupan TWA Kawah Ijen dilakukan dalam rangka evaluasi kegiatan kunjungan wisata alam selama 2023.
Baca Juga: Satu Orang Terluka Akibat Ledakan di Sumenep, Polisi Buru Pemilik Rumah Kosong
Dalam surat tersebut juga dijelaskan jika penutupan sementara itu berlaku hingga waktu yang belum ditentukan.
Sebagai informasi, berdasarkan data dari BBKSDA, per 1 Januari 2024, total wisatawan yang berkunjung ke TWA Kawah Ijen sebanyak 2.083 orang.
Jumlah tersebut naik 100 persen dibandingkan tahun sebelumnya pada periode yang sama per 1 Januari 2023.
Penutupan tersebut pun membuat wisatawan yang hendak berkunjung merasa kecewa. Bahkan ada yang sudah menempub perjalanan dan harus rela putar balik.
"Loh padahal aku udah pesen tiket kereta PP," ujar aish***
Baca Juga: Siang Ini PBNU Gelar Rapat Bahas Pengganti Marzuqi Mustamar
"Buset min, udah di Bondowoso, naik motor dari Malang. Piye kih, mau putar balik jauh, diteruskan ini tutup," kata sulthon***
Berita Terkait
-
Gereja Katedral Hanya Khusus Jemaat Saat Misa Paskah, Wisatawan Tak Bisa Masuk
-
Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
-
Gili Trawangan, Wisata Incaran Turis Lokal Maupun Mancanegara di Lombok
-
KPK Sebut Penggeledahan Rumah La Nyalla Berkaitan dengan Jabatannya saat Menjadi Ketua KONI Jatim
-
8 Kuliner Khas NTB yang Harus Dicicipi Wisatawan saat Berlibur ke Lombok
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia