SuaraJatim.id - PKB Jatim angkat bicara merespons pernyataan Sekjen PBNU Saifullah Yusuf atau yang akrab disapa Gus Ipul mengenai tidak memilih calon yang didukung Abu Bakar Baasyir dan Amien Rais.
Ketua Fraksi PKB DPRD Jatim, Fauzan Fuadi merespons pernyataan Gus Ipul tersebut dengan santai. Menurutnya, hal itu tidak akan berpengaruh terhadap suara Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.
“Tidak ada pengaruh. Warga NU Insya Allah sudah cerdas dalam menentukan pilihan. Mereka memilih AMIN, karena Gus Imin merupakan satu-satunya representasi NU 24 karat. Justru kalau Gus Imin dan Pak Anies terpilih, NU akan semakin maju dan berwibawa. Carilah pemimpin yang agamanya baik, yang sholeh, yang sholatnya bagus, dan tidak emosian pastinya,” kata Fauzan Beritajatim.com--pertner Suara.com, Rabu (17/1/2024).
Fauzan mempertanyakan jabatan Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU yang harusnya tidak berbicara politik. Namun karena posisinya tersebut tidak ada yang berani menegurnya.
“Gus Ipul mau ngomong apapun, wong jabatannya saja Sekjen PBNU, ya bebaslah. Tidak ada yang berani menegur. Struktur ditekan, tidak cocok diberhentikan, silakan saja wong Sekjen. Tapi jujur kita kasihan. Di bawah, struktur diam-diam masih intensif komunikasi dengan PKB,” ungkapnya.
Sebelumnya, Gus Ipul mengimbau untuk memilih calon yang sesuai dengan kaidah Nahdlatul Ulama (NU).
“Jangan kita mendukung pasangan yang didukung oleh orang-orang yang berseberangan dengan cara berpikirnya orang NU. Seperti calon yang didukung Abubakar Baasyir misalnya, apalagi ada Amien Raisnya juga,” kata Gus Ipul, Selasa (16/1/2024).
Gus Ipul menyampaikan kelompok-kelompok tersebut selama ini berseberangan dengan NU. Dia berharap masyarakat bisa memilih calon mana yang seiring sejalan dengan kepentingan Indonesia dan kepentingan NU.
Sekadar diketahui, Abubakar Baasyir dan Amien Rais merupakan pendukung paslon nomor urut 01, Anies-Muhaimin (AMIN).
Baca Juga: Dini Sera Belum Dapatkan Keadilan, Si Anak Anggota DPR Ronald Tannur Belum Disidang, Kok Bisa?
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Jembatan Kutorejo Nganjuk Siap Dibuka! Kapan Warga Bisa Melintas?
-
Rejeki Nempel! Cek 5 Link ShopeePay Gratis Akhir Pekan Ini, Siapa Cepat Dia Dapat
-
BRI dan UMKM Desa Wujudkan Ekonomi Inklusif Lewat Desa BRILiaN
-
Ramalan Master Ong: 8 Shio Ini Bakal Banjir Cuan Mendadak di Akhir Tahun 2025, Kamu Termasuk?
-
Peluang Cuan Rp259 Ribu! Ini Dia 4 Link DANA Kaget Terbaru, Jangan Sampai Ketinggalan