SuaraJatim.id - Video rekaman CCTV yang memperlihatkan sebuah motor vespa nyelonong masuk ke dalam masjid, viral di media sosial Instagram.
Sebelumnya, pengendara motor vespa itu mengalami kecelakaan usai menabrak mobil yang hendak belok ke masjid.
Peristiwa itu terjadi di Masjid Al-Firdaus, Jalan Ciliwung, Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur.
Video itu viral usai dibagikan oleh akun Instagram @kabarnegri.
Baca Juga: Viral Sekte Pengabdi Setan di Malang, Polisi Turun Tangan
Dalam video berdurasi 30 detik itu terlihat sebuah mobil berwarna hitam hendak berbelok ke arah masjid. Di saat bersamaan melintas pengendara motor vespa dengan kecepatan tinggi.
Kecelakaan pun tak terhindarkan. Pengendara vespa menabrak bagian samping mobil hingga tubuhnya terpental ke aspal.
Sementara itu, motor vespa yang dikendarainya tetap melaju bahkan hingga masuk ke teras masjid.
Vespa itu berhenti usai menabrak kotak amal yang berada di depan pintu masuk. Tampak seorang driver ojek online (ojol) turut mencoba menghentikan laju vespa.
Pengendara motor itu pun terlihat tidak mengalami luka serius.
Baca Juga: Santri di Sidoarjo Tergeletak Babak Belur di Pinggir Jalan, Diduga Korban Pengeroyokan Pesilat
Sejumlah warganet pun turut berkomentar pada unggahan tersebut.
"Vespa sepertinya melanggar marka jalan, mengambil jalur lawan," ujar benny***.
"Untung aja sepi dalam ruangannya. Kalau pas ada orang jalan apa gak kaget itu vespa jalan sendiri," kata keror***.
"Tahan banting cuy vespa, kalah mobilnya malah yang penyok," komen raven***.
"Mobilnya gak ngasih sein?," komen saga***.
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Kekayaan Megawati Zebua, Anggota DPRD Viral Diduga Cekik Pramugari Wings Air
-
Bocah SMP Mencuri Uang Orang Tua Rp20 Juta Buat Beli iPhone Teman
-
Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya
-
Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar
-
Demi Lolos Macet, Pengendara di Makassar Bikin Wali Kota Naik Pitam!
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
Terkini
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani
-
Kasus Penahanan Ijazah Masuk Babak Baru, Wali Kota Surabaya Intruksikan Cek Semua Perusahaan
-
Heboh Isu KPK Geledah Dispora Jatim, Terungkap Fakta Sebenarnya
-
Terungkap Korban Oknum Guru Lumajang yang Lakukan Pelecehan Seksual Lebih Banyak