SuaraJatim.id - Nasib apes dialami oleh seorang driver ojek online (ojol). Motor yang digunakan untuk mencari nafkah raib digondol orang saat ia tengah tidur di depan ruko.
Aksi pencurian motor itu sempat terekam kamera CCTV yang berada di lokasi.
Video rekaman itu dibagikan oleh akun Instagram @memomedsos.
Dalam video berdurasi 24 detik itu terlihat seorang driver ojol tengah tertidur di depan ruko yang sudah tutup. Sementara itu motornya diparkir di dekatnya.
Baca Juga: Dua Kawanan Pencuri di Pasuruan Dibekuk Polisi Saat Keluar Minimarket, Videonya Viral
Tidak jauh dari tempatnya tidur, juga tampak seorang pria tertidur.
Tak berapa lama, pria tersebut terbangun dan berjalan pelan-pelan menuju ke motor yang terparkir itu. Dengan perlahan dia menuntunnya.
Setelah motornya turun ke aspal, pria tersebut menyalakan motornya dan membawa pergi.
Sedangkan si driver masih tertidur pulas.
Diketahui, peristiwa itu terjadi di kawasan Setia Budi, Medan.
Baca Juga: Bimbel Pemuja Setan Masih Ada Sampai Sekarang, Siska: Pindah ke Perumahan Elite
Unggahan tersebut pun langsung ramai komentar dari warganet.
"Kasihan ya Allah. Dia tidur karena kecapean vari nafkah, gak kebayang pas bangun perasaannya kayak gimana. Alat cari nafkahnya raib," ujar unge***.
"Ya Allah kasihan banget, semoga rezeki bapaknya setelah ini makin lancar dan yang maling dapat balasan deh," kata shavil***.
"Bapaknya gimana cari rezeki buat keluarganya kalau motornya dicuri," komen punya***.
"Semoga yang nyuri motor insaf," komen masbung***.
"Semoga secepatnya dapat motor baru. Mungkin dengan cara ini, si ojol bisa dapat motor baru, yang pastinya kondisi motor yang lebih bagus. Viralkan dan open donasi," komen amd***.
Berita Terkait
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
Harga Emas Antam Naik Turun, Hari Ini Dibanderol Rp 1.894.000/Gram
-
Termasuk Lawan Montenegro, Ini Jadwal Timnas Indonesia di Piala Dunia Sepak Bola Mini
-
Hati-hati Timnas Indonesia, Alex Pastoor Masuk Daftar Calon Pelatih Ajax Amsterdam
-
Honda Cari Bibit Pembalap Muda di Ajang HDC
-
Profil Pemilik Rupiah Cepat, Pinjol Viral yang Disorot Publik Ternyata Dikuasai Asing
Terkini
-
Klaim Sekarang! Link Saldo DANA Kaget Sudah Dibuka, Siapa Cepat Dia Dapat
-
Sempat Banyak Kendala, Pencarian 6 Korban Longsor Trenggalek Dilanjutkan
-
Bukan Sekadar Peringatan, Hari Kebangkitan Nasional Punya Pesan Rahasia untuk Surabaya
-
Ribuan Ojol Penuhi Jalanan Surabaya, Program Hemat Dinilai Rugikan Mitra
-
Cuma Klik 5 Link DANA Kaget, Saldo DANA Langsung Nambah Ratusan Ribu