SuaraJatim.id - Banjir bandang menerjang tempat wisata Air Terjun Tumpak Sewu, Lumajang, Jawa Timur, Rabu (31/1/2024).
Banjir tersebut merupakan aliran lahar dingin Gunung Semeru yang membawa lumpur dan kayu ke sungai yang berada di kawasan wisata Air Terjun Tumpak Sewu.
Pada saat bersamaan, masih ada beberapa wisatawan lokal dan mancanegara yang tengah menikmati wisata alam tersebut. Mereka pun berusaha menyelamatkan diri dari banjir.
Detik-detik menegangkan peristiwa itu terjadi sempat terekam video amatir.
Bahkan kejadian itu sampai masuk berita Cina. Video itu kemudian dibagikan akun Instagram @malangraya_info.
Dalam video berdurasi 24 detik itu awalnya memperlihatkan kondisi saat banjir lahar Semeru menerjang air terjun Tumpak Sewu. Banjir lahar dingin itu turun dari sungai menuju ke aliran air terjun.
Pada potongan video selanjutnya tampak beberapa wisatawan berada di antara tebing. Badan mereka terlihat berlumuran lumpur.
Mereka tampak berusaha menaiki tebing. Beberapa dari mereka ada yang merupakan wisatawan asal Cina.
Pada akhir video juga terlihat wisatawan tersebut memperlihatkan sejumlah luka di kakinya diduga akibat terkena batu.
Baca Juga: Sejumlah Turis Asing Terjebak Banjir Lahar Dingin di Air Terjun Tumpak Sewu, Begini Kondisinya
Ia juga menunjukkan kamera miliknya yang dipenuhi lumpur.
Dalam video tersebut juga terdengar pembawa berita menggunakan bahasa Cina.
Unggahan tersebut pun mendapat beragam komentar dari warganet.
"Sudah harus improvisasi sih, perlu dipasang alarm dan dibangun menara pengawas di panorama buat warning yang tracking di bawah," ujar putra***.
"Seharusnya ada larangan untuk turun saat cuaca tidak tentu," kata hrci***.
"Buat sirine tanda bahaya, koordinasi dengan warga yang di hulu, jika hujan datang," komen masaf***.
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Angin Kencang Terjang Tiga Kecamatan di Pacitan, 7 Rumah Rusak
-
5 Fakta Pikap Sayur Tabrak Penonton Balap Liar di Magetan, 2 Orang Tewas
-
Gubernur Khofifah Tangani Banjir Situbondo Cepat dan Terpadu: Keruk Sungai, Penguatan Infrastruktur
-
5 Fakta Kades di Lumajang Tabrak Pemotor hingga Tewas, Mobil Ngebut!
-
Gubernur Khofifah Tegaskan Komitmen Percepat Sertifikasi Tanah Wakaf, Perkuat Sinergi Kanwil Kemenag