SuaraJatim.id - Civitas akademika Universitas Airlangga (Unair) menyusul Universitas Gajah Mada (UGM) dan Universitas Islam Indonesia (UII) menyatakan kritikan terhadap Presiden RI Joko Widodo.
Pernyataan sikap tersebut rencananya akan digelar di depan Gedung Pascasarjana, Kampus Unair Dharmawangsa, Surabaya, Senin (5/2/2024).
Koordinator acara Airlangga Pribadi Kusman mengatakan, pernyataan sikap kaum intelektual di Unair tersebut merespons problem etika yang terjadi.
“Seruan yang muncul dari civitas akademika Universitas Airlangga dan rekan-rekan kolega sejawat sekitarnya merupakan bentuk pernyataan sikap terhadap berbagai problem etika yang telah melampaui batas terkait dengan penyelenggaran negara,” katanya disadur dari beritajatim.com--partner Suara.com, Sabtu (3/2/2024).
Baca Juga: Berseberangan dengan Khofifah, Aliansi Alumni Unair Pilih Anies-Muhaimin
Dosen Departemen Politik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Unair itu menambahkan, sikap yang diambil tersebut merupakan wujud komitmen para akademisi untuk menegakkan demokrasi di Indonesia.
“Hal ini merupakan bagian dari pelaksanaan komitmen sebagai kalangan intelektual untuk menegakkan demokrasi dan menjaga republik,” tambahnya.
Sebelumnya, sejumlah civitas akademika UGM dan UII lebih dulu menyuarakan kritikannya kepada Presiden Jokowi.
Para civitas akademika UGM dan UII menyatakan kekecewaan dan prihatinnya terhadap Presiden Jokowi.
Belakangan Universitas Indonesia (UI) juga menyetakan sikap serupa. Mereka mengeluarkan pernyataan terkait kondisi perkembangan politik nasional menjelang Pemilu 2024.
Baca Juga: 245 Kades di Tuban Log In Dukung Relawan Jokowi: Kami Akan Kawal Program Joko Widodo
Mereka meminta Presiden Joko Widodo untuk tidak ikut campur dalam Pilpres 2024.
Berita Terkait
-
'Perang Jenderal' Ahmad Luthfi Vs Andika Perkasa: Jokowi Tetap jadi 'King Maker' di Pilkada Jateng?
-
Kunjungi Cucu, Tas Mewah Iriana Jokowi Senilai Rp 100 Juta Jadi Sorotan Netizen: Merakyat Banget
-
Kirim Ucapan Selamat untuk Donald Trump dalam Bahasa Inggris, Cuitan Jokowi Terbukti Tak Pakai AI?
-
Akun X Jokowi Masih Punya Tanda Centang Abu-abu, Netizen: Harus Segera Diubah
-
Jokowi Dapat Pensiunan dan Tabungan Hari Tua dari Taspen
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Risma Dapat Curhatan Masih Sulitnya Dapatkan Izin Bangun Gereja
-
Siap Mengawal, Luluk Puji Kebijakan Penghapusan Utang UMKM
-
Viral Bagi-Bagi Amplop di Probolinggo Bikin Heboh, Bawaslu Turun Tangan
-
Alasan Golkar Usulkan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional
-
Khofifah Dapat Hadiah Wayang Kresna, Simak Karakter dari Tokoh Legendaris Ini