SuaraJatim.id - Persik Kediri akhirnya menang atas tamunya RANS Nusantara pada laga lanjutan BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Brawijaya Kediri pada Jumat (8/3/2024).
Pada pertandingan tersebut klub berjuluk Macan Putih menang dengan skor 4-3.
RANS Nusantara unggul lebih dulu dari gol yang dicetak Maruoka pada menit ke-2. Persik Kediri baru bisa membalas menit ke-29 dari kaki Flavio Silva.
Skor imbang 1-1 tersebut bertahan hingga peluit babak pertama ditiup.
Baca Juga: Persebaya Keluhkan Kinerja Wasit Lagi, Paul Munster: Ternyata Tak Ada yang Berubah
Babak kedua, laga sempat dihentikan 30 menit. Hujan deras yang mengguyur Kota Kediri membuat panitia pelaksana (panpel) pertandingan menghentikan pertandingan.
“Info dari matchcom pertandingan ditunda selama 30 menit terlebih dulu,” tulis pesan Media Officer Persik Kediri Haryanto dikutip dari Beritajatim.com--partner Suara.com.
Rupanya derasnya hujan membuat lapangan tergenang air, sehingga tidak bisa dilanjutkan.
Namun, setelah 30 menit pertandingan kembali dilanjutkan. Persik Kediri kembali tertinggal dari gol yang dicetak Daniels pada menit ke-55.
Empat menit berselang, Persik Kediri kembali menyamakan kedudukan melalui Ze Valente pada menit ke-59.
Baca Juga: Persebaya Wadul ke Erick Thohir, Aksi Brutal Wahyudi Hamisi Ternyata Tak Hanya Sekali
Persik berbalik unggul pada menit ke-71 setelah Falvio Silva mencetak gol. Menit ke-84 Persik berhasil memperlebar skor dari kaki Anderson.
RANS Nusantara baru bisa memperkecil kedudukan pada menit ke-90+6 melalui penalti Maruoka. Skor 4-3 bertahan hingga akhir pertandingan.
Berita Terkait
-
Fakta Menarik Performa 'Calon Klub' Pratama Arhan Masih Lemas di BRI Liga 1, Ini 2 Penyebabnya!
-
3 Pemain PSBS Biak Gacor di Tengah Musim BRI Liga 1, Pindah Klub Tahun Depan?
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
Kalahkan Borneo FC Tanpa David da Silva, Bojan Ungkap Dua Masalah yang Dihadapi Persib
-
5 Fakta Menarik Kemenangan Persib atas Borneo FC
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Bawaslu Jatim Minta Hormati Masa Tenang: Jangan Ada Pengumuman Hasil Survei
-
Pesan Penting Said Abdullah untuk Kader PDIP Jatim di Masa Tenang
-
Tega! Kronologi Suami di Gresik Aniaya Istrinya Hingga Meninggal
-
Gunakan Alat Seadanya, Emil Dardak Ikut Turunkan APK
-
APK Calon Kepala Daerah Dibersihkan dari Jalanan Kota Surabaya