SuaraJatim.id - Megawati Soekarnoputri akan bertemu dengan Prabowo Subianto. Rencananya pertemuan itu dilakukan setelah gugatan sengketa Pilpres yang sedang bergulir di Mahkamah Konstitusi (MK) selesai.
"Kalau pertemuan Bapak Prabowo dengan Ibu Megawati kita bersabar. Karena kita menunggu proses MK seperti apa," kata Ketua DPP PDI Perjuangan Jawa Timur Said Abdullah usai buka bersama di Kantor PDIP Jatim, Minggu (31/3/2024) malam.
Bahkan dirinya menegaskan jika PDIP tidak memiliki jarak sedikitpun dengan Gerindra. Sebab ia berpandangan, kedua partai ini memiliki ideologis yang sama. Termasuk gerak politik yang sama sekali tidak ada persoalan.
“Sehingga sangat mudah dan sangat cair pertemuan nanti antara Ibu Megawati dan Pak Prabowo. Ibu Megawati sebagai pemenang pileg, Bapak Prabowo Subianto sebagai pemenang pilpres,” ucapnya.
Karena itu, ia meminta agar tetap bersabar. Pertemuan kedua tokoh tadi akan tetap terealisasi.
"Jangan buru-buru. Tidak ada sebenarnya. Kalau PDIP dengan Gerindra dari sisi ideologis kami tidak ada persoalan. Segi politik sama sekali tidak ada persoalan," ucapnya.
Hanya saja sebelum pertemuan keduanya nanti, Said mengungkapkan, akan didahului oleh Puan Maharani. Putri Megawati ini yang terlebih dahulu bertemu dengan Prabowo.
“InsyaAllah jauh sebelum pertemuan itu. Namun setelah keputusan MK,” bebernya.
Kontributor : Yuliharto Simon Christian Yeremia
Baca Juga: Pengacara Kampung Mendesak MKMK Larang Hakim MK Guntur Hamzah Ikut Sidangkan Sengketa Pilpres
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
Khofifah: Perkuat Pengawasan APIP untuk Cegah Praktik Korupsi!
-
Banyak Pengajuan Unit Usaha KDKMP Ditolak di Jatim, Ternyata Ini Penyebabnya
-
Kenapa Suporter Arema Malang Dilarang Nonton di Stadion GKR Lawan Malut United? Ini Alasannya
-
Kronologi Pembunuhan Sadis Istri dan Anak Polisi di Nganjuk, Kamar Kos Dibakar hingga Minta Tolong!
-
Siapa Pelaku Pembunuhan Sadis Istri dan Anak Polisi di Nganjuk? Motifnya Diduga Sakit Hati