SuaraJatim.id - Awalnya warga Jalan Kelud, Perumnas Wates, Kecamatan Magersari, Kota Mojokerto tidak tahu bila dua orang yang tampak bersembunyi di sebuah gang merupakan terduga pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor).
Warga baru curiga saat ditanya, dua pemuda yang diduga pelaku curanmor tersebut menunjukkan raut muka ketakutan.
Peristiwa tersebut tejadi pada Kamis (18/4/2024) sekitar pukul 07.23 WIB. Salah satu warga Jalan Kelud, Mahmud (54) kemudian berpapasan dengan terduga pelaku yang berlari sembari menarik nafas panjang hendak bersembunyi di sekitar gang.
Melihat ada yang tidak beres, warga kemudian mengepung salah satu pemuda yang masih berusaha bersembunyi di balik pohon.
Baca Juga: Gagal Mencuri, Maling Motor di Ponorogo Babak Belur Dihajar Warga
Kecurigaan warga mulai sedikit menemui titik terang setelah petugas Sat Reskrim Polres Mojokerto Kota datang dan mengamankan pelaku.
Tidak berselang lama, satu pemuda yang ternyata bersembunyi di dalam rumah warga diamankan. Polisi kemudian membawa pemuda tersebut untuk diamankan.
”Sempat bersender di tembok rumah saya. Saya tanya, ternyata dia (terduga pelaku) mau sembunyi. Terus dari jauh ada warga yang meneriaki kalau ada maling. Dari situ pelaku mau sembunyi, terus saya kejar. Lima menit setelah itu, ada petugas datang,” ungkap salah satu warga, Mahmud (54) dilansir dari Beritajatim.com--jaringan Suara.com.
Informasi yang beredar, kedua pemuda tersebut diduga baru saja mencuri dua motor di dua tempat kejadian berbeda.
Satu motor diduga dicuri di salah satu rumah warga di kawasan Jagalan, Kecamatan Kranggan, Kota Mojokerto. Sedangkan satu lagi di minimarket di kawasan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto.
Baca Juga: Terungkap Penyebab Bus Pahala Kencana Terbakar di Tol Jombang, Begini Kondisi Penumpang
Aksi kedua pelaku tepergok setelah terlihat sedang mengendarai motor Honda Vario warna hitam dan putih hasil curian. Keduanya kemudian meletakkan motor begitu saja di Tempat Pembuangan Sampah (TPS) dan meninggalkannya untuk kabur.
Berita Terkait
-
Bolehkah Pencuri Sedekah dengan Hasil Curiannya? Ini Penjelasannya
-
Viral! Aksi Heroik Petugas KRL Ringkus Pencuri Tas di Stasiun Pondok Cina
-
Delapan Sekolah Raih Adiwiyata, Jadi Bukti Pemkab Mojokerto Sukses Terapkan GPBLHS
-
Gempur Illegal Fishing! KKP Tangkap 133 Kapal Pencuri Ikan di Laut Indonesia
-
Menikmati Indahnya Gunung Lorokan: Si Ramah Buat Kaum Mageran!
Terpopuler
- Viral Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT dan Vario Tak Dimaling
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
- Respons Geni Faruk Terima Hadiah dari Dua Menantu Beda 180 Derajat, Aurel Hermansyah Dikasihani
- Timnas Indonesia Ditinggal Pemain Naturalisasi Jelang Lawan Arab Saudi, Siapa Saja?
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
Pilihan
-
Perbandingan Harga Pasaran Marselino Ferdinan vs Ole Romeny, Marceng Seharga 1 Tesla Cybertruck, Ole Bisa Beli 5
-
Selain Marselino Ferdinan, Ini 3 Selebrasi Ikonik Pemain Indonesia: Gaya Suster Ngesot
-
Evaluasi Negatif, Kereta Tanpa Rel di IKN Dihentikan
-
Bikin Iri! Gaji dan Tunjangan Lulusan D3 dan D4 STAN Tembus Jutaan Rupiah?
-
Mendag Ancam Distributor Minyak Goreng MinyaKita yang Jual di Atas HET
Terkini
-
Janji Gus Miftah ke Prabowo di Pilgub Jatim: Saya akan All Out
-
Anggota DPRD Jatim Minta Dinkes Gencarkan Sosialisasi Penyakit Pancaroba
-
Cuaca Buruk Terjang Trenggalek: Longsor Hingga Banjir Terjadi di Sejumlah Titik
-
Sekelompok Warga Gelar Aksi di Depan PN Mojokerto Kawal Kasus Dugaan Penggelapan Uang
-
13 Warisan Budaya Jatim Resmi Jadi WBTbI, PJ Gubernur Ajak Warga Lestarikan Budaya