SuaraJatim.id - Seorang pria di Kecamatan Nguling, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur terekam kamera CCTV mencuri di rumah warga. Uniknya, pelaku melakukan aksinya dengan mengenakan baju seragam batik PGRI milik pemilik rumah.
Dalam video yang diunggah akun Instagram @beritapasuruan, terlihat seorang pria mengenakan kemeja batik PGRI berada di dalam rumah.
Pria bermasker itu tampak celingak celinguk di dalam rumah dan melihat situasi sekitar.
Dalam keterangan unggahan video itu dijelaskan, peristiwa itu terjadi pada Senin (8/4/2024) lalu.
Awalnya pelaku masuk melalui pekarangan rumah dan sempat menutupi kamera CCTV dengan karung beras. Pelaku kemudian membongkar teralis jendela. Pelaku juga mengambil seragam batik PGRI milik pemilik rumah dan memakainya.
Pelaku lalu menuju ke tempat kunci dan mengambil segerombol kunci. Alat itu digunakan untuk membuka garasi dan gerbang.
Awalnya ia sempat mengambil motor scoopy, namun tidak bisa dinyalakan.
Pelaku kemudian masuk lagi ke garasi dan mengambil motor Honda Vario serta helm.
Aksi pria itu pun membuat warganet terheran-heran. Tak sedikit yang menilai jika pelaku sudah hafal kondisi rumah tersebut.
Baca Juga: Heboh Ki Sudrun Ceramah Bertelanjang Dada di Blitar, Ini Kata MUI
"Itu sidik jarinya udah dimana-mana loh, tinggal panggil tim forensik besoknya harus bisa ketangkap tuh," ujar laily***.
"Ngeri, masih sempat pakai seragam, minum, sudah keluar masuk lagi, santaai," komen akula***.
"Kenapa lihay sekali malingnya, sepertinya sudah biasa masuk rumah situ," kata dewi***.
"Gambaran ketika malingnya udah hafal keseharian korban," komen sflr***.
"Malingnya pakai seragam dinas," kata indri***.
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Gunung Semeru Ditutup Total Usai Erupsi, Ratusan Pendaki Bertahan di Ranu Kumbolo!
-
Status Gunung Semeru Level Awas! Warga Diminta Jauhi Zona Berbahaya
-
Gunung Semeru Meletus, Kolom Abu Capai 2.000 Meter!
-
CEK FAKTA: Puan Gandeng Anies Baswedan di Pilpres 2029, Benarkah?
-
Imigrasi Jawa Timur Luncurkan QR Code De Imej, Ini Manfaatnya