SuaraJatim.id - Pencarian pelajar terseret ombak atas nama Andika Pratama (15), warga Desa Karangsemanding di Pantai Payangan Kabupaten Jember dilanjutkan hari ini, Senin (24/6/2024).
Kapolsek Ambulu AKP Suhartanto mengatakan, hingga masuk hari kedua pada Minggu (24/6/2024) korban masih belum ditemukan.
"Pencarian korban dilakukan sejak pagi hingga petang yang difokuskan di sekitar lokasi korban terseret ombak. Hingga malam belum berhasil ditemukan korban Andika," ujarnya.
Dia mengungkapkan, pencarian yang dilakukan di hari kedua menyisir tepi pantai dan sebagian tim SAR melakukan pencarian di tengah laut. Tim juga melakukan penyelaman.
Langkah tersebut diambil karena di lokasi korban tenggelam terseret ombak terdapat banyak rongga karang.
Namun pencarian dihentikan karena hari sudah malam dan dilanjutkan pada Senin (24/6/2024) pagi.
Keluarga korban turut melakukan pencarian, bahkan sampai bermalam di pinggir pantai. Mereka berharap korban segera ditemukan.
Sebelumnya, Andika bersama teman-temannya dari Desa Karangsemanding, Kecamatan Balung, Kabupaten Jember, berlibur ke Pantai Payangan dan nekat berenang di perairan laut selatan tersebut pada Sabtu (22/6) sore.
Korban pun lantas terseret ombak dan tenggelam. Nelayan sekitar sudah mengingatkan agar tidak berenang karena berbahaya.
Baca Juga: Remaja Berenang di Bendungan Ngusri Blitar Berujung Tenggelam, Nyawanya Tak Terselamatkan
Tim SAR gabungan yang melakukan pencarian korban terseret ombak yakni dari SAR Rimba Laut, BPBD Jember, Basarnas Jember, relawan, dan Baret Nasdem, saling bahu-membahu melakukan pencarian. [Antara]
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan
-
Pacitan Diguncang 1.135 Gempa Sepanjang 2025, BPBD Ingatkan Kesiapsiagaan Warga
-
Kasus Napi Aniaya Napi di Lapas Blitar Berujung Maut, Korban Tewas Kritis dan Stroke Otak