SuaraJatim.id - Seorang pria meninggal dunia usai menyawer seorang biduan di acara orkes musik dangdut di Desa Patenteng, Kecamatan Modung, Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur.
Momen tersebut sempat terekam video amatir yang diambil penonton. Video itu pun viral di media sosial, salah satunya dibagikan oleh akun Instagram @funnelmedia.
Dalam video berdurasi dua menit itu awalnya terlihat suasana di acara orkes musik dangdut. Tampak beberapa orang naik ke atas panggung untuk menari bersama biduan.
Kemudian terlihat seorang pria mengenakan jaket abu-abu, celana pendek, serta peci hitam mendekati seorang biduan mengenakan pakaian berwarna kuning. Ia tampak memberikan beberapa lembar uang kertas.
Baca Juga: Pilu! Niat Tagih Cicilan, Pegawai FIF Dibacok Pria di Bangkalan
Tak berapa lama, pria tersebut kemudian berjalan agak menjauh dari sang biduan. Tiba-tiba, pria tersebut terduduk jongkok dan tersungkur ke depan.
Beberapa orang kemudian mengecek keadaan pria tersebut. Mereka kemudian membopong sang pria turun dari panggung.
Diketahui, korban pingsan karena menderita lemah jantung sebelum akhirnya meninggal dunia.
Sejumlah warganet pun turut berkomentar pada unggahan tersebut. "Ya Allah semoga kita dimatikan dalam keadaan yang sebaik-baiknya," ujar public***.
"Menjadi pelajaran buat semuanya. Terutama yang ada di panggung itu dan penonton," kata f42h***.
Baca Juga: 7 Orang Korban Perahu Tenggelam di Perairan Madura Belum Ditemukan
"Meninggal sesuai dengan kebiasaannya. Semoga kita semua meninggal dalam keadaan yang tidak meninggalkan fitnah," komen azizah***.
"Innalillahi, semoga kita semua dimatikan dalam keadaan husnul khatimah," ujar imam***.
"Serangan jantung tidak mengenal tempat dan waktu," kata paparo***.
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Bareskrim Nyatakan Ijazah S1 UGM Jokowi Asli, Bernomor 1120 dengan NIM 1681/KT
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
Pilihan
-
Profil Arkhan Fikri: Anak Emas Shin Tae-yong, Pemain Muda Terbaik BRI Liga 1
-
PSS Sleman Degradasi, Pemain Timnas Brasil dan Australia Ungkap Kesedihan
-
Shayne Pattynama Tulis Prediksi Skor Timnas Lawan China di Sandal
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
Terkini
-
BRI Hadir di GFL Series 3, Bukti Nyata Komitmen Ikut Membina Generasi Muda
-
Tinjau Normalisasi Sungai di Pamekasan, Gubernur Khofifah Pastikan Daya Tampung Air Kembali Normal
-
Saldo DANA Gratis Langsung Cair, Klaim Link DANA Kaget Hari Ini
-
Bagi-bagi 3 Link Saldo DANA Kaget Hari Ini, Buruan Klaim! Berpeluang dapat Rp149 Ribu
-
Jadi Sumber Ekonomi, Sampah Bisa Dilacak dan Menghasilkan Uang