SuaraJatim.id - Surat Berharga Negara (SBN) makin jadi idaman investor. Tidak heran, sebab selain keamanannya terjamin, SBN menawarkan berbagai kesempatan cuan yang menggiurkan.
Menurut data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) per Desember 2023, jumlah investor SBN sudah mencapai 1.000.727 orang, melesat naik 20,6 persen dari tahun sebelumnya.
Angka ini tergolong luar biasa karena sudah menyalip pertumbuhan investor di instrumen lain, seperti reksa dana (17,4 persen), saham dan surat berharga lain (16,5 persen), serta pasar modal (16,6 persen).
Bagi investor pemula, produk SBN yang patut dicoba adalah Savings Bond Ritel (SBR). Produk ini menawarkan tingkat imbal hasil berupa kupon bernilai kompetitif yang akan dibayarkan setiap bulan.
Menariknya, tingkat imbal hasil SBR lebih tinggi ketimbang rata-rata bunga deposito bank. Contohnya SBR013. SBR terbaru ini menawarkan dua jenis investasi, yaitu SBR013 T2 dengan kupon 6,45 persen per tahun untuk tenor 2 tahun dan SBR013 T4 dengan kupon 6,60 persen per tahun untuk tenor 4 tahun.
Kupon tersebut bersifat floating with floor. Artinya, saat suku bunga Bank Indonesia (BI) sedang naik, maka nilai kuponnya ikut naik. Namun, jika suku bunga turun, nilai kupon akan tetap pada posisi penawaran.
Para investor juga tak perlu khawatir imbal hasil ini bakal tersendat. Pembayaran pokok dan kupon obligasi SBR dijamin penuh oleh negara, sehingga risiko gagal bayar sangat minim.
Membeli SBR013 Secara Online
SBR013 dapat dibeli melalui aplikasi BRImo dari PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (Persero) atau BRI. Layanan ini sudah dibuka sejak 10 Juni kemarin dan akan berlangsung hingga 4 Juli nanti.
Baca Juga: Berpetualang di Desa BRILiaN, Relawan Bakti BUMN Edukasi Siswa tentang Bank Sampah
Selain kemudahan transaksi dan imbal hasil memikat, BRI juga menawarkan bonus tabungan 5 gram emas untuk dua pembeli SBR013 dengan nilai transaksi tertinggi.
Tak hanya itu, 250 nasabah pembeli pertama SBR013 dengan nilai di atas Rp 50 juta juga akan mendapatkan bonus tabungan emas sebesar 0,25 gram.
Selanjutnya, 200 nasabah pembeli pertama SBR013 dengan nilai Rp 26-50 juta akan mendapatkan bonus tabungan emas sebesar 0,15 gram, dan 100 pembeli pertama SBR013 dengan nilai Rp 1-25 juta akan mendapatkan bonus tabungan emas sebesar 0,1 gram.
Bonus tabungan emas akan diberikan di akhir periode kepada pengguna yang memenuhi kriteria, dan akan diinformasikan melalui WhatsApp BRI-INFO.
Jadi, jangan lewatkan kesempatan amat terbatas ini. Segera dapatkan SBR013 melalui BRImo dengan mengikuti langkah-langkah berikut.
- Login BRImo.
- Pilih menu "Investasi".
- Klik "SBN".
- Pilih SBR013 dan tentukan tenor yang diinginkan.
- Masukkan nominal pembelian.
- Konfirmasi syarat dan ketentuan pembelian.
- Lakukan pembayaran langsung di halaman SBN jika nominal transaksi di bawah limit kartu atau di unit kerja BRI jika nominal transaksi di atas limit kartu.
- Transaksi berhasil.
Untuk mendapatkan bonus, pengguna BRImo harus membuka rekening tabungan emas di BRImo terlebih dahulu. Berikut cara membuka tabungan tersebut.
Berita Terkait
-
3 Menit Beres! Begini Cara Mudah Bayar Listrik lewat BRImo
-
Panen Hadiah Simpedes Kembali Hadir, Berikut Cara Bawa Pulang Hadiah BRI
-
Terintegrasi dengan Samsung Pay, Berikut Cara Registrasi Samsung BRI Credit Card
-
Mantap! Nabung Mulai Rp50 Ribu di BRI Simpedes Bisa Menang Ratusan Hadiah
-
BRI Hadirkan Kartu Kredit Terbaru, Yuk Kenali Manfaatnya
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Kronologi Lansia Ditabrak Kereta Api Sritanjung di Lumajang, Begini Kondisinya
-
4 Kecamatan di Ponorogo Terendam Banjir, Ini Penjelasan BPBD
-
Heboh Jaksa Kejari Madiun Ditangkap Kasus Pemerasan Kades, Ini Penjelasan Kejati Jatim
-
Kronologi Bus PO Jaya Utama vs Karimun di Tuban, 2 Orang Tewas di Lokasi
-
Kronologi Penusukan Remaja hingga Tewas di Madiun, Pelaku Beli Pisau Online Sebelum Tahun Baru 2026