SuaraJatim.id - Penerimaan siswa baru telah ditutup. Sejumlah sekolah sudah memulai tahun ajaran baru.
Namun, ada kisah di balik proses penerimaan siswa baru. Sekolah Dasar (SD) Negeri Sumberaji 2 Kecamatan Kabuh Kabupaten Jombang hanya mendapat 1 orang murid pada penerimaan ajaran baru tahun ini.
Kepala SD Negeri Sumberaji 2 Wahyudi mengatakan, kondisi tersebut sudah dua tahun terakhir. Pada penerimaan peserta didik baru sebelumnya juga mendapatkan satu murid.
“Hampir setiap tahun kami selalu mendapatkan murid sedikit. Karena SDN Sumberaji 2 wilayahnya di tengah hutan. Dua tahun terakhir ini hanya dapat satu murid. Jumlah total murid di SDN Sumberaji 2 hanya 10 anak,” kata Wahyudi dikutip dari BeritaJatim--jaringan Suara.com, Selasa (16/7/2024).
Baca Juga: Jatim Menggigil, Suhu Kota Batu 13 Derajat Celsius
SD Negeri Sumberaji 2 memang berada di tengah hutan kawasan perbukitan kapur Kecamatan Kabuh.
Wahyudi mengungkapkan, ada sejumlah faktor yang membuat sekolahnya minim anak didik. Selain berada di desa pinggiran hutan, lokasi sekolah itu juga hanya berpenduduk sekitar 40 kepala keluarga (KK).
Sekadar diketahui, SDN Sumberaji 2 berada di Dusun Ngapus. Lokasinya di hutan Kabuh.
Sementara itu, jumlah kepala keluarga di dusun tersebut sekitar 40 keluarga. Banyak warga dusun yang usia produktif merantau ke luar daerah.
Karena jumlah murid yang minim satu guru bertugas mengajar dua kelas dalam satu ruangan, contohnya kelas 1 dan 2. Selain jumlah murid sedikit, gurunya juga terbatas.
Baca Juga: Viral Aksi 2 Pemuda Mabuk Kejar dan Adang Bus di Jombang, Berakhir Babak Belur
Minimnya jumlah murid mendaftar juga dialami SD Negeri Jombatan 1 di Kecamatan Jombang. Hanya saja, sekolah ini mendapat lebih banyak murid, berjumlah 5 orang.
Plt Kepala Sekolah SDN Jombatan 1 Intan Buyung Permadani mengaku meski hanya mendapat murid sedikit, namun semangat belajar mengajar di sekolahnya tak pernah surut.
“Ajaran baru ini kami mendapatkan ima murid. Walaupun siswanya nggak begitu banyak tapi anak-anak masih tetap semangat dalam belajar,” katanya.
Berita Terkait
-
Jejak Digital Dikuliti, Foto Pose Ivan Sugianto Kepal Tangan Disorot: Kok Ada Meja Judi di Ruangan Polisi?
-
Usai Dibui Gegara Arogan, Crazy Rich Sahroni Spill Kasus Baru Ivan Sugianto: Diusut Saja sampai Tuntas!
-
Kicep Disatroni Crazy Rich Tanjung Priok, Sahroni Unggah Muka Ivan Sugianto Diborgol: Jangan Sok Hebat dan Jumawa!
-
Sebut Penangkapan Ivan Sugianto Tak Ada Sandiwara, Ucapan Mahfud MD Diragukan Netizen: Masih Ingat Kasus Ferdy Sambo?
-
Demi Masa Depan Sehat, Siswa Wajib Punya Akses Toilet Bersih di Sekolah
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Garda Prabowo Dukung Andi Harun di Samarinda, Pilih Isran Noor di Pilgub Kaltim, Bukan Rudy Mas'ud
-
AMAN Kaltim: Copot Kapolres Paser, Tuntaskan Kasus Penyerangan di Muara Kate
-
Tragedi di Paser, BEM KM Unmul Tuntut Keadilan dan Perlindungan untuk Masyarakat Adat
-
Ini Alasan Pemerintahan Prabowo Belum Gaspol Bangun Infrastruktur
-
Miris! Ribuan Anggota TNI-Polri Terseret Judi Online, Sinyal Pembenahan?
Terkini
-
Cerita Kronologi Carok Sampang, Korban Saksi Salah Satu Paslon di Pilkada
-
Ngeri! Detik-detik Carok di Sampang Viral di Media Sosial, Polisi Turun Tangan
-
Survei Pilbup Kediri 2024: Petahana Jauh Tinggalkan Penantang
-
Pembunuhan Wanita di Ngaglik Surabaya, Korban Alami Luka di Kepala
-
Risma Ungkap Fakta Banyak Warga Dolly yang Tak Lanjut Sekolah