SuaraJatim.id - Pemain Timnas Indonesia U-19 Welber Jardim harus didorong menggunakan kursi roda usai melawan Timor Leste pada babak penyisikan Grup A Piala AFF U-19 atau ASEAN U-19 Boys Championship pada Selasa (23/7).
Fisioterapis Timnas Indonesia U-19 Asep Azis mengungkapkan kondisi terbaru dari pemain keturunan Brasil tersebut.
Dia belum bisa menyampaikan kondisi Welber Jardim. Pihaknya masih akan terus memantau cederanya.
"Kondisi Welber masih dalam pantauan. Mohon doanya yang terbaik. Pada prinsipnya, kami akan menyiapkan semua pemain untuk siap bertanding," katanya dikutip dari Antara, Jumat (25/7/2024).
Asep belum berani angkat bicara mengenai kondisi pemain klub Sao Paolo junior tersebut.
Namun, dia memastikan semua pemain akan melakoni sesi fisioterapis sebelum melakoni laga semifinal. "Semua pemain juga menjalani fisioterapi setiap menjelang pertandingan. Ditunggu saja kondisinya," katanya.
Akun Instagram resmi Timnas Indonesia yang diunggah pada Rabu (24/7) memberikan sinyal mengenai kondisi Welber Jardim.
"Halo sobat Garuda, saya baik-baik saja, ayo ke semifinal," kata Welber dalam unggahan @timnas.indonesia.
Welber mengalami cedera setelah berbenturan dengan pemain Timor Leste, Vabio Cannavaro pada menit ke-84. Setelah menerima perawatan medis, Welber Jardim, ditandu keluar lapangan.
Baca Juga: Puluhan Suporter Timor Leste Tetap Semangat Dukung Timnya di GBT Surabaya
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
5 Fakta Kepsek SD Situbondo Dibacok Pagi-pagi Pakai Celurit, Wajah dan Kepala Luka-luka
-
3 Fakta Suami Aniaya Istri di Tuban, Dipicu Dugaan Selingkuh
-
Wakil Kepala BGN Izinkan Warga Unggah Menu MBG ke Medsos, Ini Alasannya
-
BRI Peduli Hadirkan Program "Ini Sekolahku" untuk Pemulihan Pascabencana di Aceh Tamiang
-
5 Fakta Sadis Menantu Perempuan Bunuh Mertua di Blitar, Dicekik dan Ditusuk Gunting Berkali-kali