SuaraJatim.id - Pelatih Timnas Indonesia U-19 Indra Sjafri menyikapi media Vietnam yang memberitakan mengenai sulitnya timnya membobol gawang Kamboja pada laga kedua ASEAN U-19 Championship 2024.
Indra Sjafri menanggapi santai pemberitaan salah satu media Vietnam yang menertawakan timnya.
Dia kemudian mencontohkan, bahkan tim sebesar Argentina pun sempat kesulitan saat melawan Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno (GBK).
"Argentina kesulitan membobol gawang Indonesia di GBK kok enggak diketawain sama dia? Iya kan," ujar Indra Sjafri, Senin (22/7/2024), di sela-sela latihan Timnas Indonesia U-19 jelang lawan Timnas Timor Leste.
Baca Juga: Indra Sjafri Beri Sinyal Rotasi Pemain, 11 Pertama Lawan Timnas Kamboja U-19 Berubah?
Pelatih 61 tahun tersebut menyindir balik media massa Vietnam bahwa timnasnya juga tak bisa menahan gempuran Myanmar di Piala AFF U-19.
"Dia belum coba menghadapi yang kayak gitu ya kan, dan Myanmar bisa menahan mereka (Vietnam) kan," terangnya.
Juru taktik kelahiran Pesisir Selatan itu mengingatkan Siha.vn, media Vietnam untuk mengevaluasi diri sendiri terlebih dahulu, sebelum menertawakan Timnas negara lain.
"Harusnya tertawain diri sendiri dulu baru tertawain orang lain, bilang ke dia (media Vietnam)," ungkap Indra sambil tertawa.
Pada laga yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo pada Sabtu (20/7/2024), Timnas Indonesia U-19 sempat kesulitan membongkar strategi "parkir bus" pemain Kamboja.
Baca Juga: Eri Cahyadi Tepergok Bersama Ketua Gerindra dan Golkar Surabaya, Sinyal Koalisi di Pilwali Surabaya?
Hingga Indra Sjafri mengganti Arkhan Kaka dan Toni Firmansyah dengan Muhammad Kafiatur dan Jens Raven, permainan Garuda Muda baru lebih bervariasi.
Dony Tri Pamungkas dkk menutup laga dengan skor 2-0 yang dilesakkan Kadek Arel dan
Iqbal Gwijangge.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
Terkini
-
Tinjau Normalisasi Sungai di Pamekasan, Gubernur Khofifah Pastikan Daya Tampung Air Kembali Normal
-
Saldo DANA Gratis Langsung Cair, Klaim Link DANA Kaget Hari Ini
-
Bagi-bagi 3 Link Saldo DANA Kaget Hari Ini, Buruan Klaim! Berpeluang dapat Rp149 Ribu
-
Jadi Sumber Ekonomi, Sampah Bisa Dilacak dan Menghasilkan Uang
-
Akhir Musim, Persebaya Bakal Dikawal Ratusan Bonek "Terbang" ke Australia