SuaraJatim.id - Warga Sukorami, Kota Kediri sempat digegerkan dengan kasus dugaan penculikan disertai penganiayaan yang dialami seorang wanita pada Sabtu (3/8/2024) malam.
Kabar terbaru, Polres Kediri Kota telah menemukan fakta terkait kasus tersebut.
Kasatreskrim Polres Kediri Kota Iptu Fathur Rozikin mengatakan, terduga pelaku berinisial S (54) warga Probolinggo yang sempat diamankan mengamankan ayah angkat korban.
Pelaku, kata Fathur, juga mengaku suka kepada korban berinisial M yang tercatat warga Bandar Lor, Kota Kediri.
“Pengakuan pelaku bahwa korban tersebut sudah dianggap menjadi anak angkatnya selama 12 tahun. Dan setelah si korban ini beranjak dewasa, kemudian si pelaku yang inisial S ini sempat ada rasa suka dengan si korban,” kata dilansir dari Metaranews.co--partner Suara.com, Minggu (4/8/2024).
Alibi pelaku bukan menculik, namun mengajak korban pulang. S mengajak tiga pria lainnya.
Kemudian salah satu pria yang diajak oleh pelaku mengajak korban bertemu di Taman Sekartaji, Kota Kediri melalui media sosial.
Korban kemudian diminta masuk ke dalam mobil. Setelah itu diikat. Namun, M berteriak yang kemudian menyita perhatian warga.
Mendengar teriakan korban, warga berbondong-bondong menolong korban yang terluka akibat tusukan di bagian kaki.
Baca Juga: Kesaksian Warga Detik-detik Dugaan Penculikan di Kediri, Korban Terluka
“Korban sempat dianiaya dengan cara ditusuk menggunakan gunting oleh pelaku yang dikenal dengan inisial S. Sementara motif daripada kejadian tersebut adalah asmara,” katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan
-
Pacitan Diguncang 1.135 Gempa Sepanjang 2025, BPBD Ingatkan Kesiapsiagaan Warga
-
Kasus Napi Aniaya Napi di Lapas Blitar Berujung Maut, Korban Tewas Kritis dan Stroke Otak