SuaraJatim.id - Warga Dusun Mace'an Desa Tambakrejo, Kecamatan Krembung, Kabupaten Sidoarjo dikejutkan dengan suara ledakan dahsyat pada Selasa (13/8/2024) dini hari.
Ledakan tersebut berasal dari salah satu rumah, yang ternyata dipakai untuk mengoplos gas LPG. Sedikitnya 5 rumah hancur terdampak ledakan.
Warga Dusun Mace'an, Deni Kuswijaya menceritakan pagi mencekam di wilayahnya. Ketika itu, dia sedang duduk di teras rumah usai pulang kerja.
Pagi itu Deni lembur, jadi pulang pagi. Tiba-tiba suara ledakan yang cukup keras terdengar menggelegar. “Saya kaget, suara ledakan itu cukup keras mirip seperti bom. Tetangga juga pada bangun semuanya,” ujarnya dikutip dari BeritaJatim--partner Suara.com.
Ternyata suara ledakan tersebut berasal dari salah satu rumah yang belum lama ini disewakan. Deni menduga ledakan bersumber pada tabung gas LPG.
Dia mengaku pernah melihat satu unit mobil berhenti dan menurunkan barang di depan rumah yang meledak. “Ternyata yang dugaan saya LPG. Saat ledakan dua karyawan juga mengalami luka bakar dan ditolong warga untuk dibawa ke rumah sakit,” katanya.
Belakangan ledakan diduga akibat adanya kebocoran gas LPG. Rumah sumber ledakan tersebut diketahui mengoplos LPG 45 kilogram ke tabung ukuran 3 kilogram.
Jiono, kakak kandung Sleman yang rumahnya disewakan dan meledak itu menyebut tak mengetahui jenis usaha penyewa.
“Saat terjadinya ledakan, dikabari isteri melalui telpon. Dan setelah saya lihat, rumah yang ada hancur kena ledakan,” kata jiono.
Baca Juga: Relawan Brigade 02 Lirik Fandi Utomo Maju Pilbup Sidoarjo: Dia Lulusan Teknik
Saat terjadinya ledakan, ada empat rumah lainnya juga ikut rusak. Yakni rumah milik Arapah, Mustain, Deni, dan Candra. “Rata-rata kerusakannya pada genting pecah, tembok retak, dan pintu jebol,” ungkapnya.
Sementara itu, dua karyawan yang mengalami luka bakar serius sudah dilarikan ke rumah sakit.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Kepala SPPG Wajib Buat Perjanjian Waktu Konsumsi Terbaik MBG dengan Kepala Sekolah
-
Komitmen Pendidikan Berkualitas, Gubernur Khofifah Dianugerahi Penghargaan dari BMPS
-
Angin Kencang Terjang Tiga Kecamatan di Pacitan, 7 Rumah Rusak
-
5 Fakta Pikap Sayur Tabrak Penonton Balap Liar di Magetan, 2 Orang Tewas
-
Gubernur Khofifah Tangani Banjir Situbondo Cepat dan Terpadu: Keruk Sungai, Penguatan Infrastruktur