SuaraJatim.id - Dinas Kesehatan Kota Surabaya mengungkapkan data pasien gagal ginjal yang cukup mengejutkan. Sepanjang periode Januari hingga Juni 2024 ada sebanyak 308 kasus.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Surabaya, Nanik Kristina mengatakan, 308 kasus tersebut termasuk dalam gagal ginjal kronis atau GGK. Mereka dirawat di sejumlah fasilitas kesehatan (faskes) di Kota Pahlawan.
“Sampai dengan bulan Juni, menunjukkan bahwa kasus gagal ginjal kronis atau GGK ada sebanyak 308 kasus,” jelas Nanik dikutip dari BeritaJatim--jaringan Suara.com, Selasa (13/8/24).
Terungkap fakta, dari ratusan pasien gagal ginjal tersebut, satu di antaranya merupakan pelajar berusia 17 tahun.
Nanik mengungkapkan, meski usianya masih sangat muda, namun remaja tersebut sudah harus menjalani cuci darah atau hemodialisa.
Remaja tersebut sudah rutin cuci darah. “GGK pada kelompok usia remaja 17 tahun, telah menjalani perawatan hemodialisa,” kata Nanik.
Hingga saat ini ada 22 fasilitas kesehatan yang merawat penderita gagal ginjal tersebut. “Kasus GGK di Surabaya ini ditangani di beberapa rumah sakit dan klinik yang memiliki layanan Hemodialisa (cuci darah)," katanya.
Sementara itu, untuk GGK anak-anak maupun remaja akan ditangani sesuai indikasi dan dirujuk ke Fasilitas Kesehatan rujukan tingkat lanjut, atau FKRTL.
"Pengobatan anak-anak atau remaja ditata laksana sesuai indikasi dan rujukan ke FKRTL sesuai ketentuan (di RSUD Dr. Soetomo, RSUD Dr. Moh. Soewandhie, RS Al-Irsyad),” kata Nanik.
Baca Juga: Kengerian Kecelakaan Beruntun di Tol Surabaya-Jombang, Jalanan Tertutup Kabut Tebal
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Kisah Ibnu, Santri Ponpes Al Khoziny Sidoarjo yang Dikira Hilang Ternyata Selamat
-
Khofifah Tegaskan Profesionalisme Tim DVI dalam Identifikasi Korban Mushalla Ponpes Al Khoziny
-
3 Kunci Utama Untuk Dapatkan DANA Kaget Secepat Kilat di Malam Minggu
-
BRI Tegaskan Komitmen Dukung Asta Cita Lewat Akselerasi KPR FLPP
-
DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu