SuaraJatim.id - Front Persaudaraan Islam (FPI) di Sampang menggerebek sebuah kafe dan resto bernama Lorensia yang ada di Jalan H Agus Salim No 24 pada Sabtu (17/08/2024) tengah malam.
Penggerebekan tersebut sempat ricuh. Pemilik kafe membawa pentongan dan bersuara keras.
Sekretaris FPI Sampang, Hasan Basri menyebut, pemilik kafe juga mengeluarkan kata kasar kepada habib dan ulama yang menggerebek ke lokasi.
"Kami sudah beberapa kali memperingati pemiliknya, bahkan hal ini sudah kami sampaikan ke DPR dan Satpol PP serta pihak perizinan," ujarnya dilansir dari Ketik.co.id--jaringan Suara.com, Minggu (18/08/2024).
FPI menggeruduk kafe tersebut karena diduga menyediakan minuman keras (miras) dan purel atau PSK serta room remang-remang.
Hasan Basri menegaskan, yang dilakukan tempat tersebut melanggar syari'at dan mengotori Kabupaten Sampang sebagai kota santri.
Pihaknya tidak pernah menghalangi atau melarang masyarakat yang ingin berbisnis.
"Sekali lagi kami tegaskan, kami tidak pernah melarang siapapun berusaha atau berbisnis. Namun pemerintah harus tegas kepada teman-teman yang melanggar syariat Islam seperti judi atau cafe yang menyediakan minuman dan pelacur, baik mengantongi izin atau tidak," katanya.
Dia meminta kafe tersebut tidak lagi menjual minuman keras dan menyediakan wanita penghibur atau PSK.
Baca Juga: Geger! Pria di Sampang Dibacok Orang Misterius, Ini Kata Polisi
"Yang kami minta isi Cafe Lorensia seperti minuman keras dan pelacurnya dibersihkan, karena di sana terbukti menyediakan minuman keras dan purel atau pelacur," katanya.
Sementara pemilik Cafe Lorensia masih belum bisa dimintai konfirmasi terkait penggerebekan yang dilakukan FPI.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
BRI Dukung Prestasi Atlet Indonesia Peraih Medali SEA Games 2025 Lewat Penyaluran Bonus
-
Tragis Kecelakaan Kereta Api di Bojonegoro, Pengendara Motor Tewas Ditabrak Argo Bromo Anggrek
-
Detik-detik Truk Muatan Cabai Tabrak Motor di Mojokerto, Seorang Tewas dan Sopir Luka Parah
-
Fakta Baru Skandal Ponpes Bangkalan, Dua Bersaudara Oknum Lora Diduga Lecehkan Santriwati yang Sama
-
Rumah 2 Lantai Terbakar di Simo Gunung Surabaya, 6 Penghuni Luka-luka