SuaraJatim.id - Seorang guru ngaji berinisial SLM (45), warga Desa Asembagus, Kecamatan Kraksaan, Probolinggo ditangkap polisi usai diduga mencabuli muridnya.
Pelaku ditangkap dalam pelariannya di Nusa Penida, Bali. Tim gabungan Polres Probolinggo dan Polsek Nusa Penida menangkap pelaku.
Kasus tersebut terbongkar setelah korban yang masih berusia 8 tahun menceritakan kejadian pencabulan oleh guru ngajinya.
Awalnya, korban menelepon orang tuanya yang berada di Surabaya, mengaku tak mau lagi mengaji di tempat pelaku.
Orang tua korban yang heran lantas menanyakan alasannya. Alangkah terkejutnya ternyata selama ini anaknya tersebut telah mendapat perlakukan tak senonoh dari pelaku.
Korban menceritakan bahwa setelah kegiatan mengaji, pelaku seringkali menahannya dan melakukan perbuatan cabul. Orang tua korban kemudian melaporkannya ke Polres Probolinggo.
Kasat Reskrim AKP Putra Adi Fajar Winarsa mengatakan, setelah mendapat laporan tersebut kemudian menyelidiki keberadaan pelaku. Berdasarkan hasil penelusuran ditemukan di Nusa Penida, Bali.
Putra Adi menegaskan masih mendalami kasus tersebut, termasuk menyelidiki kemungkinan adanya korban lainnya.
“Kami mengimbau kepada masyarakat, khususnya para orang tua, untuk selalu waspada dan memperhatikan perilaku anak-anaknya. Jika menemukan adanya indikasi pencabulan, segera laporkan ke pihak berwajib,” ujar AKP Putra dikutip dari BeritaJatim--jaringan Suara.com, Selasa (27/8/2024).
Putra memastikan, korban saat ini sudah diberikan pendampingan psikologis kepada korban untuk memulihkan trauma yang dialaminya.
Baca Juga: Kronologi Lengkap Kecelakaan Maut di Bromo yang Tewaskan 2 Orang, Ini Daftarnya
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Ini Fokus Operasi Zebra Semeru 2025 Polres Situbondo, Truk ODOL Tak Ditindak?
-
Bisa Tambah PAD, DPRD Jatim Minta Pemprov Serius Garap Potensi Pajak Tidur
-
Berangkatkan Gowes Bareng 1.000 Km Ride For Palestine, Gubernur Khofifah Serukan Pesan Perdamaian
-
DPRD Jatim Ingatkan APBD Harus Jadi Anggaran Gotong Royong, Bukan Sekadar Dokumen Teknis
-
Menang Wali Kota New York, Bisakah Zohran Mamdani Jadi Capres AS 2028?