SuaraJatim.id - Ribuan kader dan relawan pendukung pasangan Eri Cahyadi-Armuji, yang mengawal jagoannya dari Kantor DPC PDIP terhadang oleh keamanan di depan pagar Kantor KPU Kota Surabaya.
Tak hanya awak media yang kesulitan untuk masuk ke dalam Halaman Kantor KPU, ribuan relawan dan kader pendukung pasangan calon Eri-Armuji tertahan di depan pagar. Tak sedikit para relawan perempuan tergencet.
Bahkan, pada saat pasangan calon Eri-Armuji yang juga ditemani oleh istrinya, sempat kesulitan untuk masuk, karena skrining yang terlalu ketat dari petugas keamanan.
Selain itu, para perwakilan partai pendukung Eri-Armuji juga sempat tertahan di depan pagar, sehingga turut berdesak-desakan.
Baca Juga: Khofifah-Emil Mendaftar ke KPU Jatim: Diarak Ul Daul, Reog, Hingga Singo Ulung
Dalam kesempatan ini, Eri Cahyadi sempat menerangkan, bahwa ia memilih mendaftar di hari kedua pada pagi hari.
"Mohon maaf pada warga Surabaya, karena mengganggu kenyamanannya, karena adanya kemacetan menemani dan mengantar kami mendaftar," ujar Eri Cahyadi, Rabu (28/8/2024).
Selain itu, ia bersyukur dengan suasana pendaftaran, Paslon Eri-Armuji yang melakukan longmarch dengan ribuan kader PDI Perjuangan, sempat memerahkan Jalan Mayjend Sungkono Surabaya.
"Alhamdulillah, suasananya cerah tapi sejuk. Ini pertanda suasana Surabaya juga 'sejuk' dan mungkin menggambarkan suasana politik di Surabaya," jelasnya.
Sementara itu, kader PDI Perjuangan yang turut serta menemani Eri-Armuji longmarch sekitar 4 ribu orang, seperti yang dikatakan oleh Ketua DPC PDIP Kota Surabaya, Adi Sutarwijono. "Sebanyak 4 ribuan orang," jelasnya.
Baca Juga: Pilbup Jember Makin Panas, PDIP Putuskan Tak Masuk Koalisi Besar
Selain itu, jumlah dari kader yang mengantar terbilang paling banyak dari longmarch kader PDI Perjuangan sebelumnya.
Berita Terkait
-
Didit Sowan ke Megawati, Ahmad Basarah Bocorkan Hubungan Rahasia Keluarga Prabowo-Mega
-
5 Momen Hasto Kristiyanto Selama Jadi Tahanan KPK, Terbaru Tolak Dipindah ke Salemba
-
Jaksa KPK Sebut Delik Kasus Hasto PDIP Bukan Terkait Kerugian Negara, tapi Suap!
-
Febri Diansyah Ikut Diperiksa Kasus Harun Masiku, Kubu Hasto: KPK Panik!
-
Bantah Ada Unsur Politik, Jaksa Tegaskan Kasus Hasto Kristiyanto Murni Penegakkan Hukum
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
Terkini
-
Mengatur Pola Makan Sehat Selama Lebaran, Ini Tips dari Dosen Gizi Universitas Airlangga
-
Antusiasme Tinggi, 75.483 Penumpang Gunakan Kereta Api pada Hari Pertama dan Kedua Lebaran 2025
-
Banjir Kepung Ngawi: 15 Desa Terdampak
-
Kronologi Mobil Elf Berpenumpang Terbakar di Tol Madiun
-
Ngerinya Petasan di Blitar Meledak Lukai Tuannya, 4 Remaja Dilarikan ke Rumah Sakit