SuaraJatim.id - Viral di media sosial aksi penggerebekan pasangan diduga selingkuh di Taman Paseban, Bangkalan.
Dalam video yang beredar terlihat seorang pria diarah beberapa orang. Tampak pria tersebut babak belur diduga usai dihajar.
Terlihat juga seorang wanita yang diduga pasangan dari pria tersebut menangis histeris di lokasi kejadian.
Terdengar dalam video yang viral, pria yang diamankan warga tersebut mencoba membela diri dengan mengatakan tidak tahu bahwa wanita tersebut telah memiliki suami.
“Ambu kak, jiah tak taoh engkok andik lakeh (Berhenti bang, dia tidak tahu aku punya suami),” ucapnya dengan panik dalam video yang beredar.
Sampai saat ini belum diketahui identitas pasangan yang ada di dalam video tersebut. Dugaan perselingkuhan itu juga tidak dilaporkan ke kepolisian.
Mengutip dari BeritaJatim--partner Suara.com, Pj Bupati Bangkalan, Arief M Edie angkat bicara mengenai kejadian yang viral di media sosial. “Fasilitas umum seperti Taman Paseban seharusnya dimanfaatkan untuk kegiatan yang bermanfaat, bukan untuk hal-hal yang melanggar norma,” kata Arief, Jumat (18/10/2024).
Taman Paseban yang berada di depan Masjid Agung seharusnya dipakai untuk kegiatan positif. Jangan dipakai untuk melanggar norma.
Pemkab Bangkalan akan meningkatkan pengamanan dengan menambah penerangan dan personel Satpol PP untuk patroli. Selain itu juga akan membuatnya semakin terang dan mengaktifkan kembali CCTV.
“Kami sedang berkoordinasi untuk kembali mengaktifkan CCTV di lokasi yang rawan,” kata Arief.
Baca Juga: Bikin Resah, Satpol PP Bangkalan Amankan Anak Jalanan Ngelem
Berita Terkait
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
Terkini
-
Dompet Digital Gemuk Dadakan: 4 Link DANA Kaget Rp250 Ribu Siap Diburu
-
Tragis! Ibu di Blitar Tewas Tertabrak Kereta Api, Diduga Abaikan Peringatan
-
Terbukti! Dapat Saldo DANA Gratis Langsung Cair! Cek 3 Link Kaget Hari Ini
-
Jembatan Kutorejo Nganjuk Siap Dibuka! Kapan Warga Bisa Melintas?
-
Rejeki Nempel! Cek 5 Link ShopeePay Gratis Akhir Pekan Ini, Siapa Cepat Dia Dapat