SuaraJatim.id - Provinsi Jawa Timur terus mengembangkan tata kelola pemerintah yang cepat efektif efisien tanggap transparan akuntabel dan responsif (CETTAR).
Ini penting, guna mewujudkan pelayanan publik yang terbaik bagi masyarakat. Atas upaya tersebut, Jatim menjadi provinsi dengan inovasi terbanyak se-Indonesia yang masuk Top 99 dan Top 45 pada Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) yang diselenggarakan oleh Kemenpan RB.
Dengan jumlah total mencapai 72 inovasi untuk Top 99, dan 35 Inovasi untuk Top 45 selama lima tahun terakhir. Terbaru, Provinsi Jawa Timur juga diganjar penghargaan Top Inovasi Pelayanan Publik Kelompok Keberlanjutan Tahun 2024 dan Penyelenggara Inovasi Pelayanan Publik Terbaik Tahun 2024 dari Kementerian PAN-RB.
Selain itu, Jatim dinobatkan sebagai Provinsi Terinovatif dalam Innovative Government Award (IGA) Tahun 2023 besutan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI.
Baca Juga: Pj. Gubernur Jatim Optimistis Pilkada Serentak Tahun 2024 Berjalan Aman, Damai dan Demokratis
Penjabat (Pj.) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono menegaskan, bahwa pihaknya bersyukur bahwa prestasi dari pemerintah pusat tersebut seiring dengan tingginya tingkat kepuasaan masyarakat Jawa Timur.
“Alhamdulillah, kami sebagai penjabat gubernur yang melanjutkan pemerintahan gubernur sebelumnya, bersyukur bahwa kini posisi Jatim telah dinobatkan sebagai provinsi dengan inovasi terbanyak yang masuk Top 99 maupun Top 45. Hal ini menunjukkan bahwa Jatim merupakan provinsi terinovatif se-Indonesia,” terang Adhy, Kamis (31/10).
“Dan penilaian dari pusat ini juga sejalan dengan tingkat kepuasan masyarakat. Berdasarkan indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) Jatim, sebesar 87,81. Ini menunjukkan besarnya kepuasan masyarakat dengan pemerintahan dan layanan yang dilaksanakan Pemprov Jawa Timur,” imbuhnya.
Lebih lanjut Adhy menegaskan bahwa selama lima tahun ini, dalam kerangka kebijakan gubernur sebelumnya, Pemprov Jatim memang selalu mendorong setiap instansi pemerintah untuk melakukan inovasi khususnya dalam hal pelayanan publik. Salah satunya melalui gerakan One Agency One Innovation.
“Dalam memacu inovasi publik, kita juga secara rutin menyelenggarakan kompetisi inovasi pelayanan publik setiap tahun. Selain itu, kita juga memiliki Rumah Inovasi sebagai pusat inovasi kami,” ujar Adhy.
Baca Juga: Link Download Surat Pernyataan Pendaftaran CPNS Jawa Timur 2024 dan Dokumen Lain yang Dibutuhkan
"Juga digelar Pameran inovasi setiap dua tahun sekali. Yang mana mulai tahun 2024 akan dilaksanakan setiap tahun pada pameran pelayanan publik," imbuhnya.
Selain itu, Adhy juga memastikan bahwa inovasi yang dikembangkan selalu dimonitoring implementasinya. Sehingga tidak hanya berorientasi pada penciptaan inovasinya saja melainkan bertumpu pada kemanfaatan dan peningkatan kualitas pelayanan masyarakat.
Terlebih, inovasi juga menjadi salah satu indikator pengukuran budaya kinerja pada perangkat daerah di lingkup Pemprov Jatim. Salah satu inovasi unggulan masyarakat Jatim yang menjadi penilaian tertinggi dari Kementerian Dalam Negeri adalah Trans Jatim-Ajaib.
Trans Jatim Aplikasi Jatim Informasi Bus (Trans Jatim-Ajaib) merupakan sebuah aplikasi untuk memudahkan masyarakat mengakses penggunaan layanan bus Trans Jatim.
“Aplikasi Trans Jatim Ajaib ini memudahkan masyarakat untuk mengakses layanan angkutan umum, juga merupakan momen penting untuk meningkatkan indeks digitalisasi, berseiring dengan perwujudan Nawa Bhakti Satya yakni Jatim Akses,” tegas Adhy.
Selain itu, inovasi yang juga sangat dirasakan masyarakat adalah pembayaran pajak kendaraan bermotor dengan menggunakan sistem online melalui banyak platform, bahkan bisa dilakukan dengan menggunakan QRIS. Tidak hanya itu, Adhy menjelaskan pula bahwa Indeks Inovasi Daerah juga terus meningkat. Tahun 2023, Indeks Inovasi Daerah Jatim ada di angka 71,38. Yang artinya inovasi Jatim sudah sangat baik.
“Meski sudah diakui nasional sebagai provinsi terinovatif, namun kita tidak akan lengah. Capaian yang kita terima akan mendorong kita untuk semakin bersemangat mewujudkan pelayanan publik yang terbaik bagi masyarakat,” pungkas Adhy.
Berita Terkait
-
Neraca Pembayaran Indonesia Alami Surplus Menjadi Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal yang Terjaga
-
Sampang Mencekam: Konflik Pilkada Renggut Nyawa Pendukung Calon Bupati
-
Menko Airlangga Hadiri Peluncuran Global Clean Power Alliance: Potensi Baru Dukungan Transisi Energi Bagi Indonesia
-
Ketum TP PKK Tekankan Optimalisasi dan Efisiensi Penggunaan Anggaran Program PKK
-
Berapa UMP Jawa Timur 2025? Cek Bocoran Terbaru dan Simulasi Hitungannya
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Gunakan Alat Seadanya, Emil Dardak Ikut Turunkan APK
-
APK Calon Kepala Daerah Dibersihkan dari Jalanan Kota Surabaya
-
Cari Smartphone Samsung yang Terbaru? Ini Rekomendasinya
-
BRI Dukung Penuh OPPO Run 2024, Ada Diskon hingga Cashback Menarik
-
Kosongkan Tribun Utara, Suporter Persik Bentangkan Spanduk 'Kick Politik for Football'