SuaraJatim.id - Calon Gubernur (Cagub) Jawa Timur (Jatim) nomor urut 3, Tri Rismaharini melakukan kunjungan ke Kantor DPC PDIP Kabupaten Malang, Jumat (1/11/2024). Uniknya, ia menjajal karpet merah dengan mengenakan batik khas Malang.
Sebelumnya, sebanyak 6 model melenggang di karpet merah dengan mengenakan bermacam batik khas Malang. Usai para model tersebut memamerkan batik, mantan Menteri Sosial (Mensos) yang akrab disapa Risma ini turut melenggang pamerkan kain batik bersamaan dengan pengurus DPC PDIP Kabupaten Malang.
"Batik Malang ini mempunyai ciri khas tersendiri, seharusnya sudah mulai mendunia agar bisa dinikmati juga oleh warga dunia," ujar Risma, dihadapan pelaku UMKM batik khas Malang.
Risma juga menegaskan, pengembangan usaha tersebut seharusnya segera dilaksanakan, mencontoh apa yang sudah dilakukan mantan Wali Kota Surabaya dua periode ini pada pelaku UMKM batik di Kota Pahlawan.
Baca Juga: PDIP Sentil Kebersamaan Cabup Trenggalek Nur Arifin Temani Kampanye Khofifah
"Seperti UMKM batik di Surabaya. Saya sempat datangkan trainer pelukis batik, sehingga Surabaya bisa mengembangkan batiknya," terangnya.
Setelah mematenkan batik khas Surabaya, Risma juga membantu pemasaran hingga pengenalan batik Surabaya, sehingga dikenal di luar negeri.
"Tak hanya memanggil trainer batik, saya juga membantu pengenalan batik, sehingga bisa mendunia. Kini saatnya batik Malang turut serta," imbuhnya.
Tak hanya batik khas Malang yang diacungi jempol oleh Risma, ia juga menyanjung jeruk yang ditanam oleh para petani Malang, khususnya di daerah Selatan.
Menurutnya, buah jeruk yang ditanam oleh petani Malang tak kalah enaknya dengan jeruk-jeruk lainnya. Rasa manisnya cukup terasa.
Baca Juga: Akhir Pelarian Buron Kasus Pencurian yang Meresahkan Warga Pacitan
Risma juga ingin mengembangkan potensi destinasi wisata Malang Raya, yang tak kalah dengan Phuket Thailand.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
-
Undecided Voters Pilkada Jateng Masih Tinggi, Bertemu Jokowi jadi Pilihan Realistis Cagub Ahmad Luthfi
-
Digaji Rp54 Juta Jadi Anggota Dewan, Denny Cagur Akui Bayarannya Lebih Tinggi saat Jadi Artis
-
Pede Bakal Banyak Pemilih PDIP Dukung Pasangan RIDO, RK: Tak Ada Jaminan Arahan Partai Diikuti
-
Jabat Kepala Otorita IKN, Basuki Tegaskan Tak Ada Rekomendasi dari PDIP
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
Terpopuler
- Netizen Ramai Serukan Boikot Rumah Makan Padang Berlisensi IKM, Andre Rosiade: Jaga Cita Rasa
- Usai Bongkar Borok Paula Verhoeven, Satria Mulia Ngaku Sempat Mau Dibayar Baim Wong Rp 1 Miliar
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Dulu Tuding Paula Verhoeven Ani-Ani, Satria Mulia Kini Sebut Istri Baim Wong Hanya Dimanfaatkan Nico
- Cinta Laura Kritik Artis Bawa 7 Asisten Sok Jadi Tuhan, Sindir Siapa?
Pilihan
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
-
Anak Buah Pimpinan MPR Dikabarkan Jadi Direktur Utama Garuda Indonesia
-
Derbi Indonesia! Duel Samuel Silalahi vs Julian Oerip di UEFA Youth League
-
Buku Gibran The Next President Bikin Geger Publik, Said Didu: Ini Keinginan yang Sedang Dipersiapkan
Terkini
-
Korban Ledakan Rumah di Sumenep Alami Luka Bakar 90 Persen
-
Edward Tannur Usai Diperiksa Kejagung, Terungkap Sosok yang Menyiapkan Uang
-
Hilang Misterius, Gadis Sampang Diduga Usai Diculik dan Dicabuli
-
Emil Dardak ke Pasar Babat Lamongan: Stabilitas Harga Jadi Prioritas
-
Pj. Gubernur Jatim Harap DPD Gerkatin Jadi Jembatan Pemenuhan Kebutuhan Kaum Tuna Rungu